- Saddil Ramdani akhirnya menyelesaikan masa karantina mandiri dan mulai berlatih bersama tim barunya, Sabah FC.
- Kemungkinan besar, Saddil Ramdani beserta dua pemain asing lain bisa dimainkan saat Sabah FC lawan Petaling Jaya City FC, Sabtu (13/3/2021).
- Selain menjalani debut, kemenangan menjadi harga mati bagi Saddil Ramdani karena Sabah FC belum meraih satu pun kemenangan.
SKOR.id – Pemain timnas Indonesia, Saddil Ramdani, berpeluang besar mencatatkan debut bersama klub barunya, Sabah FC, pada lanjutan Liga Super Malaysia 2021, akhir pekan ini.
Sebab, Saddil Ramdani telah menyelesaikan masa karantina mandiri dan mulai berlatih dengan pasukan Sabah FC pada Kamis (11/3/2021) malam hari waktu setempat.
Selain Saddil Ramdani, dua pemain asing Sabah FC lainnya yakni Levy Madinda dan Risto Mitrevski, juga sudah tampak dalam sesi latihan.
Tentu saja, kehadiran Saddil Ramdani dan dua pemain asing Sabah FC lainnya itu menjadi keuntungan tersendiri bagi pelatih Kurniawan Dwi Yulianto.
Sebab, Sabah FC tengah bersiap menghadapi pertandingan selanjutnya yakni menghadapi Petaling Jaya City FC di Stadion Likas, Sabtu (13/3/2021).
"Penantian itu akhirnya terpenuhi, tiga pemain asing, Saddil Ramdani, Levy Madinda, dan Risto Mitrevski, telah menyelesaikan masa karantina," tulis Sabah FC di akun Instagram resmi klub.
"Mereka sudah mulai berlatih dengan tim. Rencananya, mereka bakal dimainkan saat Sabah FC menghadapi PJ City di Likas pada Sabtu ini,” tambahnya
Sementara itu, satu pemain asing lainnya yakni Sam Johnson, belum bisa bergabung dengan tim karena masih menjalani masa karantina.
Adapun dalam dua laga sebelumnya, tim berjulukan The Rhinos ini selalu gagal meraih kemenangan.
Saat bertandang ke markas Melaka United, mereka hanya bisa menahan imbang tim tuan rumah dengan skor 1-1 pada Sabtu (6/3/2021).
Sementara ketika melakukan lawatan ke kandang Kedah FA pada Selasa (9/3/2021), mereka tumbang dua gol tanpa balas dari tim tuan rumah.
Kini, dengan tambahan amunisi, jadi kesempatan besar bagi Kurniawan Dwi Yulianto untuk mengamankan tiga poin perdana di kompetisi musim 2021.
View this post on Instagram
"Itu (kemenangan) menjadi satu-satunya pilihan kami. Saya optimistis dengan pemain yang kami miliki dan kemungkinan seluruh pemain asing bisa dimainkan, itu dapat menyuntikan kepercayaan diri kepada tim," kata Kurniawan.
Sementara di sisi lain, Petaling Jaya City FC memiliki rekor yang sedikit lebih baik dari dua laga awal Liga Super Malaysia 2021. Itu dilewatinya tanpa kekalahan dengan meraih dua hasil imbang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Saddil Ramdani Lainnya:
Saddil Ramdani Baru Bisa Bela Sabah FC pada Pekan Ketiga Liga Super Malaysia 2021
Kehadiran Saddil Ramdani Sudah Sangat Dinanti-nantikan Pelatih Sabah FC