- Pemain asal Indonesia, Ryuji Utomo, menjadi starter Penang FC yang bertandang ke markas Sri Pahang FC.
- Ryuji Utomo tampil penuh selama 90 menit dan membantu Penang FC memenangi pertandingan.
- Kemenangan tersebut membuat Penang FC naik ke peringkat kedua dan berpeluang meraih tiket ke Piala AFC 2022.
SKOR.id - Pemain asal Indonesia, Ryuji Utomo, dimainkan pelatih Penang FC, Tomas Trucha, sebagai starter kala timnya bertandang ke markas Sri Pahang FC, Minggu (5/9/2021).
Ryuji Utomo dan kolega memulai pertandingan dengan motivasi tinggi untuk meraih kemenangan. Hal itu tak terlepas dari hasil negatif yang didapatkan dua pesaingnya, Kedah Darul Aman FC dan Terengganu FC.
Kedah Darul Aman FC dan Terengganu FC yang bertanding pada Sabtu (4/9/2021) gagal mendapatkan poin usai kalah dari lawannya masing-masing.
Situasi tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh tim yang dibela Ryuji Utomo, Penang FC. Mereka sukses mengalahkan Sri Pahang FC yang bermain dikandang sendiri.
Penang FC yang mengenakan jersey berwarna putih sebenarnya tertinggal lebih dulu pada menit ke-61. Gawang Penang FC jebol oleh aksi pemain asing Sri Pahang FC, Kenny Athiu.
Namun keunggulan Sri Pahang FC tak bertahan lama. Ryuji Utomo dan kolega berhasil menyamakan kedudukan tujuh menit kemudian. Bahkan Penang FC berbalik unggul 2-1 pada menit ke-72.
Gol-gol Penang FC dicetak oleh Endrick dan Danial Ashraf Abdullah. Skor 2-1 untuk keunggulan Penang FC bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Tambahan tiga poin membuat Penang FC menggeser Kedah Darul Aman FC dan Terengganu FC. Penang FC menduduki peringkat kedua klasemen sementara Liga Super Malaysia 2021.
Ryuji Utomo dan kawan-kawan mengoleksi 40 poin dari 21 laga yang sudah dilakoni. Mereka unggul 1 poin atas Kedah Darul Aman FC yang mengumpulkan 39 poin dari 20 laga.
Hasil tersebut membuat peluang Penang FC untuk meraih tiket tampil di Piala AFC 2022 semakin terbuka. Capaian Penang FC di laga melawan Sri Pahang FC sangat disyukuri oleh Ryuji Utomo.
"Alhamdulillah," tulis Ryuji Utomo dalam story Instagram pribadinya, Minggu malam.
Dalam laga melawan Sri Pahang FC, Ryuji Utomo bermain penuh selama 90 menit. Catatan bermain penuh tersebut menjadi yang kesebelas bagi Ryuji Utomo pada musim 2021.
Menurut data yang ditampilkan situs Transfermarkt, menit bermain eks-pemain Persija di Liga Super Malaysia 2021 mencapai 1.121 menit.
Catatan tersebut masih berpeluang bertambah karena musim ini Penang FC masih punya satu pertandingan sisa. Pada laga terakhir, Penang FC akan menjamu Terengganu FC pada 12 September mendatang.
View this post on Instagram
Berita Ryuji Utomo Lainnya:
Ryuji Utomo Tak Bermain, Penang FC Alami Kekalahan Besar di Liga Super Malaysia 2021
Ryuji Utomo dan Kolega Teruskan Tren Kemenangan di Liga Super Malaysia
Diwarnai Hujan Gol, Ryuji Utomo Bawa Penang FC ke Tiga Besar Liga Malaysia