- Russell Westbrook sukses mencetak 181 triple double dalam kariernya.
- Itu membuatnya menyamai rekor triple double sepanjang masa milik Oscar Robertson.
- Rekor triple double Oscar Robertson bertahan hampir 50 tahun.
SKOR.id - Predikat mesin triple-double sepertinya memang layak disematkan kepada point guard Washington Wizards, Russell Westbrook.
Eks pemain Oklahoma City Thunder tersebut mampu menyamai rekor triple-double sepanjang masa milik Oscar Robertson.
Bertandang ke markas Indiana Pacers, Bankers Life Fieldhouse, Russell Westbrook mencetak 33 poin, 19 rebound, dan 15 assists.
Hebatnya, ini menjadi triple-double ke-181 untuk Russell Westbrook atau sama dengan milik Oscar Robertson.
Sebagai catatan, Oscar Robertson pensiun pada 1974 silam. Dengan demikian, rekor 181 triple-double itu sudah bertahan nyaris 50 tahun.
Sederet legenda NBA seperti Magic Johnson hingga Michael Jordan, bahkan tak ada yang mampu menyamai catatan tersebut.
"Saya sangat bersyukur dan diberkati. Saya sangat bangga karena bisa berperan dalam kemenangan tim," kata Russell Westbrook.
"Saya juga berterima kasih kepada Oscar (Robertson) karena dia telah memotivasi banyak orang untuk bermain hebat."
"Waktu dia masih aktif, banyak hal yang sudah dilakukan. Itu membuat saya ingin melakukan banyak hal di masa sekarang."
Pelatih Wizards, Scott Brooks, mengaku sulit percaya ada orang yang mampu menyamai rekor triple-double Oscar Robertson.
Sosok yang juga sempat melatih Russell Westbrook di OKC Thunder ini berpikir kalau rekor Oscar Robertson akan bertahan selamanya.
"Akhirnya, dia (Russell Westbrook) mampu menyamai rekor Oscar (Robertson), Ini sulit dipercaya," kata Scott Brooks.
Pada pertandingan ini, Washington Wizards menang tipis 133-132 atas Indiana Pacers. Bradley Beal jadi bintang dengan torehan 50 poin.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita NBA Lainnya:
5 Shooter Terbaik NBA Versi Legenda Aspac dan Pelita Jaya, Xaverius Prawiro
Derita Tiada Akhir LA Lakers, Anthony Davis Cedera Lagi