- Tyson Fury akhirnya mematuhi putusan CAS dengan melakoni duel wajib kontra Deontay Wilder yang sekaligus penutup trilogi mereka.
- Duel lanjutan dari Februari 2020 tersebut diwacanakan berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat pada 24 Juli 2021.
- Anthony Joshua kemungkinan besar akan memilih Oleksandr Usyk sebagai ganti duel unifikasi gelar versus Tyson Fury.
SKOR.id - Duel unifikasi gelar tinju kelas berat dunia antara Tyson Fury versus Anthony Joshua yang digadang-gadang akan berlangsung dua kali sepanjang 2021 terancam pupus.
Pasalnya, Tyson Fury dikabarkan memilih untuk mematuhi putusan Badan Arbitrase Internasional (CAS) untuk melakoni duel wajib kontra Deontay Wilder.
Beberapa waktu lalu, CAS menjatuhkan putusan bahwa duel penutup trilogi antara Tyson Fury versus Deontay Wilder harus digelar sebelum September 2021.
Putusan CAS ini didasari kesaksian berbagai pihak yang menyebut kedua petinju telah bersepakat secara verbal pada Februari 2020 lalu untuk menjalani duel ketiga.
Dilansir dari Forbes, duel The Gypsy King versus The Bronze Bomber direncanakan berlangsung pada 24 Juli 2021 di salah satu sudut kota Las Vegas, Amerika Serikat.
Tanggal alternatif 14 Agustus 2021 juga disiapkan yang notabene disiapkan untuk duel penyatuan gelar antara Fury kontra Joshua di Jeddah, Arab Saudi.
Promotor Fury, Bob Arum, pun mengatakan bahwa detail pertarungan termasuk venue bakal diumumkan dalam beberapa hari ke depan.
Untuk pembagian honor, Bob Arum menyebut bahwa skema yang dipakai adalah 60:40 dengan Fury mendapat jatah lebih besar karena berstatus pemenang di duel sebelumnya.
Sementara itu, pihak Anthony Joshua sebagai calon lawan Tyson Fury dalam duel unifikasi diberitakan telah menyiapkan skenario cadangan.
Promotor Eddie Hearn telah menunjuk Oleksandr Usyk yang tak lain adalah lawan mandatori Anthony Joshua untuk gelar WBO sebagai lawan tahun ini.
Duel Anthony Joshua versus Oleksandr Usyk diperkirakan berlangsung antara 24 Agustus dan 28 Agustus 2021 dengan tempat yang belum ditentukan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Teman Neymar Meninggal Dunia Ternyata karena Kabur saat Ketahuan Selingkuh https://t.co/JNRDzNUxbR— SKOR.id (@skorindonesia) May 20, 2021
Berita Tinju Lainnya:
Duel Unifikasi vs Tyson Fury Makin Ruwet, Anthony Joshua Siapkan Opsi Lawan
Jika Tyson Fury vs Anthony Joshua Digelar, Deontay Wilder Ketiban Rejeki Rp287 Miliar