- Terdapat 4 pemain yang diumumkan menjadi bagian dari roster RRQ Valorant ladies ini, mereka adalah eks roster dari Alter Ego Celeste.
- Keempat pemain ini adalah July "Eisberg" Kusuma, Nabila "nabbsky" Sulthana, Nurul "ayumiii" Aini, dan Tiara "Alluka" Pleno.
- Divisi Valorant ladies ini juga akan dinamai dengan RRQ Kaguya.
SKOR.id - RRQ akhirnya mengumumkan roster terbarunya untuk divisi Valorant ladies pada Kamis (19/1/2023).
Terdapat 4 pemain yang diumumkan menjadi bagian dari roster RRQ Valorant ladies ini, mereka adalah eks roster dari Alter Ego Celeste.
Keempat pemain ini adalah July "Eisberg" Kusuma, Nabila "nabbsky" Sulthana, Nurul "ayumiii" Aini, dan Tiara "Alluka" Pleno.
Divisi Valorant ladies ini juga akan dinamai dengan RRQ Kaguya.
Bergabungnya eks pemain Alter Ego Celeste ini memang sudah diprediksi sebelumnya oleh beberapa pihak.
Hal ini karena setiap tim partnership VCT 2023 harus juga memiliki divisi Valorant ladies.
Kehadiran RRQ Valorant ladies ini tentunya akan membuat peta persaingan Valorant ladies di Asia Pasifik semakin ketat.
Karena para roster eks Alter Ego Celeste ini dikenal sebagai salah satu pemain terbaik karena pernah merasakan berbagai gelar juara di level internasional.
Eisberg dkk tercatat berhasil menjadi kampiun VCT Game Changers APAC sebanyak 4x beruntun.
Today is the day! ????
For those who are wondering about the Valorant ladies division. Yes, you heard it right we have our RRQ Valorant female team.
Let's all welcome our RRQ KAGUYA members: RRQ Nabbsky, RRQ Ayumiii, RRQ Eisberg, and RRQ Alluka.
Let's give them a warm welcome ???? pic.twitter.com/kEe6czAjAd— Team RRQ (@teamrrqofficial) January 19, 2023
Berita Valorant lainnya:
Valorant Masuki Episode 6 Act 1, Hadirkan Map Terbaru dan Skin Eksklusif
Sinatraa Umumkan Kembali ke Pro Scene Valorant