- Kapten dari RRQ Kazu yaitu Legaeloth menyebutkan sudah sangat puas atas apa yang diraihnya bersama rekan-rekan.
- Selain itu, Legaeloth menyebutkan jika pada babak Finals nanti akan mewaspadai Naguara Esports.
- Karena kedua tim ini hampir selalu bentrok pada babak Play-ins lalu, bahkan Naguara Esports berhasil menempati #3 atau satu level di atas RRQ Kazu.
SKOR.id - FFWS 2022 Bangkok kini sudah menginjak babak Finals yang akan digelar pada Sabtu (26/11/2022).
Sebanyak 12 tim akan saling bersaing untuk menjadi juara dunia Free Fire pada tahun 2022 ini.
Termasuk diantaranya adalah RRQ Kazu yang berhasil menembus Grand Final usai menjadi Top 4 pada babak Play-ins.
Pada babak Play-ins, RRQ Kazu menempati #4 dengan koleksi 98 total point sepanjang 8 round yang dipertandingkan.
Kapten dari RRQ Kazu yaitu Legaeloth menyebutkan sudah sangat puas atas apa yang diraihnya bersama rekan-rekan.
Apalagi RRQ Kazu sempat terancam gagal lolos, tetapi untung saja Legaeloth berhasil mengamankan point kill serta placement point yang bagus pada 3 map terakhir.
"Saya merasa pertandingan tadi sangat sulit, tapi kami akan menjadi lebih baik lagi. Saya sudah sangat puas atas apa yang kami lakukan, komunikasi dan koordinasi kami sangat baik," lanjutnya.
Selain itu, Legaeloth menyebutkan jika pada babak Finals nanti akan mewaspadai Naguara Esports.
Karena kedua tim ini hampir selalu bentrok pada babak Play-ins lalu, bahkan Naguara Esports berhasil menempati #3 atau satu level di atas RRQ Kazu.
"Saya pikir musuh terberat kami tuh Naguara dan kami akan melakukan cut rotasi mereka besok di Grand Final dan kami akan lebih fokus lagi," tutur Legaeloth.
Tak hanya Naguara Esports saja yang akan menjadi penjegal langkah RRQ Kazu pada FFWS 2022 Bangkok ini.
Sebut saja tim-tim besar seperti Keyd Stars, Vasto Mundo, EVOS Phoenix, hingga SES Alfaink bisa menjadi saingan terberat bagi tim RRQ Kazu.
View this post on Instagram
Berita Free Fire lainnya:
Klasemen FFWS 2022 Babak Play-Ins: RRQ Kazu Melaju ke Babak Finals
Meski Tak Main, RRQ Abaay Beri Dukungan Moril untuk Rekannya di FFWS 2022 Bangkok