- Cabang Free Fire kini terdapat tambahan amunisi untuk masuk Pelatnas yaitu RRQ Kazu.
- Hal ini diketahui melalui akun Instagram Team RRQ pada Rabu (2/3/2022) waktu setempat.
- Pemanggilan RRQ Kazu cukup mengejutkan pasalnya saat ini usai berganti nama mereka hanya terjun di FFML Season V divisi 2 saja.
SKOR.id - Kabar mengejutkan datang dari Pelatnas esport untuk persiapan SEA Games 2021 yang kini telah memasuki pemusatan latihan.
Pada cabang Free Fire kini terdapat tambahan amunisi untuk masuk Pelatnas yaitu RRQ Kazu.
Hal ini diketahui melalui akun Instagram Team RRQ pada Rabu (2/3/2022) waktu setempat.
"Hi, guys! Kali ini mimin mau ngasih kabar yg membanggakan lagi nih! Lima survivor kita dari RRQ Kazu, yaitu RRQ Legaeloth, RRQ PacMan, RRQ Jars, RRQ Maybee, dan RRQ Razor, akan mengikuti pelatnas SEA Games 2021," ujar Team RRQ.
Pemanggilan RRQ Kazu cukup mengejutkan pasalnya saat ini usai berganti nama mereka hanya terjun di FFML Season V divisi 2 saja.
Tetapi soal kemampuan tidak bisa dianggap remeh, tim yang dulunya bernama RRQ Hades ini sudah pernah turun di berbagai event nasional hingga internasional.
Legaeloth dkk pernah menjadi peringkat ketiga pada Free Fire Continental Series 2020: Asia lalu dan juara Free Fire Master League - Season 1.
Prestasi yang terbaru adalah RRQ Kazu kembali bisa menjadi runner up di FFML Season V Divisi 2.
Pemain-pemain RRQ Kazu ini nantinya akan menemani 11 pemain lainnya yang telah terpanggil lebih dahulu ke Pelatnas Free Fire.
Melalui jalur PON XX Papua, kontingen sulawesi Tenggara berhak untuk masuk pelatnas.
Kemudian diikuti oleh dua tim dari jalur Kejurnas yaitu Dewa United Esports dan Staysip Depok.
Berikut Roster RRQ KaZu yang dipanggil Pelatnas Free Fire:
- Richard "Legaeloth" William Manurung
- Ibnu "PacMan" Nasir Ramdani
- Victor "Maybee" Innocent
- Nur Ivaldi "Jars" Fajar
- Shahin "Razor" Taskhir
Berita Free Fire lainnya:
Inilah 2 Tim Free Fire yang Melaju Ke Pelatnas Esport Jalur Kejurnas
Free Fire Resmi Jalin Kolaborasi dengan BTS
View this post on Instagram