- Ronald Koeman merasa bukan kuasanya bisa membuat Lionel Messi bahagia di Barcelona.
- Pelatih Blaugrana itu senang sang bintang akhirnya mau menghentikan "perselisihannya" dengan klub.
- Koeman akan berusaha membuat tim yang lebih untuk Lionel Messi.
SKOR.id - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman menegaskan bahwa kebahagiaan Lionel Messi bukan kuasanya.
Kendati begitu, juru taktik asal Belanda itu mengaku bahagia dengan pernyataan sang megabintang yang ingin mengakhiri perselisihannya dengan klub.
Seperti diketahui, Lionel Messi "dipaksa" bertahan oleh Barcelona setelah menyatakan ia ingin hengkang.
Bintang Argentina itu juga kecewa klub mendorong sahabatnya, Luis Suarez pergi ke Atletico Madrid.
Namun, dalam wawancara dengan Diario Sport pada Selasa (29/9), pemain 33 tahun itu ingin menghentikan semua perselisihannya dengan klub.
“Saya tidak tahu apakah setelah pernyataan Messi saya bisa hidup tenang sebagai pelatih Barcelona, saya rasa tidak, akan selalu ada sesuatu," kata Koeman jelang laga kontra Celta Vigo nanti malam.
"Tapi yang pasti ini sangat positif bahwa sang kapten menginginkan kesatuan di dalam tim. Semoga semuanya kini menjadi lebih tenang dari sebelumnya."
Mantan pelatih Timnas Belanda itu lalu ditanya apakah dia merasa Messi akan bahagia lagi di Barcelona.
“Saya tidak tahu apakah saya punya hal semacam itu di tangan saya," Koeman menegaskan.
"Sebagai pelatih kami harus mencari cara untuk membuat tim lebih baik untuknya, di mana ia bisa bersinar, dan menemukan posisi terbaik agar dia bisa memberikan penampilan terbaik seperti yang selalu diberikan untuk klub ini."
La Pulga telah menjadi penyumbang gol dan assist terbanyak Barcelona, seperti yang dilakukannya musim lalu, saat membukukan 36 gol dan 21 assist.
Musim ini, Lionel Messi sudah membuka rekening golnya saat Barcelona menang 4-0 atas Villarreal akhir pekan lalu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
q3 Klub Liga Inggris Ditolak di Bursa Transfer dalam Waktu Hampir Bersamaan https://t.co/oage9nPYbu— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 30, 2020
Berita Barcelona Lainnya:
Antara Barcelona dan Bayern Munchen, Siapa yang Lebih Cocok untuk Sergino Dest
Lionel Messi Suarakan Persatuan Barcelona di Balik ''Settingan'' Rumor Transfer