- Romelu Lukaku kembali mencetak gol untuk Inter Milan, kali ini ke gawang Getafe.
- Gol itu membuat Lukaku menyamai rekor Alan Shearer di Liga Europa.
- Lukaku juga menyamai catatan Adriano di Inter Milan pada 2004 lalu.
SKOR.id - Mencetak satu gol malam tadi membuat Romelu Lukaku kini menyamai rekor Alan Shearer dan catatan Adriano.
Romelu Lukaku mencetak gol pada menit ke-33 yang membantu Inter Milan menang 2-0 melawan Getafe pada babak 16 besar Liga Europa, Rabu (5/8/2020).
Tambahan satu gol ini membuat Romelu Lukaku menyamai rekor yang dimiliki oleh legenda Inggris, Alan Shearer.
Catatan Opta menyebutkan, Lukaku dan Shearer sama-sama berhasil mencetak gol dalam delapan laga beruntun di Liga Europa (termasuk saat masih bernama Piala UEFA).
Alan Shearer melakukannya pada tahun 2005 dengan kini Lukaku berpeluang melangkahi rekor tersebut.
Sejak Inter Milan tersingkir dari Liga Champions dan bermain di Liga Europa musim ini, Lukaku memang selalu mencetak gol.
Dalam tiga laga, Lukaku mencetak gol lawan Getafe dan dua laga lawan Ludogorets pada babak 32 besar.
Lima laga sebelumnya Lukaku mencetak gol terjadi saat terakhir kali ia bermain di Liga Europa, tepatnya musim 2014-2015 bersama Everton.
Saat itu, meski Everton tersingkir pada babak 16 besar, Lukaku mencetak gol dalam lima laga terakhir mereka, lawan Wolfsburg, Young Boys (2 kali), dan Dynamo Kyiv (2 kali).
Tambahan satu gol tadi malam juga membuat Lukaku menyamai catatan Adriano dari tahun 2004 lalu.
Lukaku jadi pemain Inter pertama sejak Adriano yang mampu mencetak gol dalam lima laga beruntun di kompetisi Eropa.
Selain tiga laga di Liga Europa, Lukaku mencetak gol dalam dua laga terakhir Inter di babak grup Liga Champions musim ini kontra Slavia Praha dan Barcelona.
Total, musim ini Lukaku sudah mencetak 30 gol dalam 48 laga di semua ajang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Piala FA Jatuh ke Bumi, Arsenal Terbang ke Langithttps://t.co/Orf9kBNMnM— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 2, 2020
Berita Inter Milan Lainnya:
Conte Senang Inter Milan Menangi Laga Kotor Lawan Getafe
Inter Milan Menang, Romelu Lukaku Puji Eriksen dan Lini Belakang