- Inter Milan memastikan Romelu Lukaku akan absen di derbi Milan pada Sabtu (3/9/2022).
- Striker Belgia tersebut cedera paha dan akan dipantau kembali pekan depan.
- Lukaku menjalani pemeriksaan medis kemarin (29/8/2022) di klinik Humanitas Rozzano, Milan, Italia.
SKOR.id - Inter Milan memastikan Romelu Lukaku akan absen dalam laga derbi Milan yang akan digelar Sabtu (3/9/2022).
Romelu Lukaku mengalami cedera paha dan akan dipantau kembali pekan depan.
Pemain pinjaman Chelsea itu memainkan tiga pertandingan pembuka Liga Italia bersama Inter, tetapi terpaksa menepi karena cedera paha yang diderita pada hari Minggu (28/8/2022).
Pria 28 tahun itu menjalani pemeriksaan medis kemarin (29/8/2022) di klinik Humanitas Rozzano, Milan, Italia.
Inter mengumumkan dalam sebuah pernyataan resmi bahwa pemeriksaan menunjukkan cedera pada fleksor paha kirinya.
Hasil pemeriksaan medis menunjukkan bahwa Romelu Lukaku telah mengalami ketegangan otot fleksor di paha bagian kiri. Kondisinya akan terus ditinjau setiap hari. pic.twitter.com/4612EvMECd— Inter (@Inter_id) August 29, 2022
Inter akan menjamu Cremonese di Stadio Giuseppe Meazza pada tengah pekan ini sebelum menghadapi AC Milan di San Siro pada Sabtu.
Romelu Lukaku juga tampaknya akan melewatkan pertandingan pembuka Liga Champions melawan Bayern Munchen pekan depan.
Pelatih Inter, Simone Inzaghi berharap Lukaku bisa kembali beraksi sebelum pertandingan pertama setelah jeda melawan AS Roma pada 4 Oktober.
Edin Dzeko difavoritkan untuk menggantikan Lukaku di lini serang Inter melawan Cremonese.
Berita Liga Italia Lainnya:
Prediksi Inter Milan vs Cremonese: Nerazzurri Punya Rapor Apik di Laga Tengah Pekan
Resmi, AC Milan Datangkan Malick Thiaw dari Schalke 04