SKOR.id - Pemain muda Persib Bandung, Robi Darwis mengatakan bahwa, musim 2022-2023 sangat berkesan untuknya.
Gelaran Liga 1 2022-2023 sudah berakhir. Persib Bandung finis diperingkat ketiga klasemen akhir Liga 1 2022-2023.
Alumni Liga TopSkor, Robi Darwis mengaku bahwa Liga 1 2022-2023 sangat luar biasa untuknya.
Ya, musim itu merupakan awal Robi Darwis merasakan karier profesional bersama Persib Bandung.
Robi Darwis direkrut oleh Persib Bandung pada 11 Juni 2022. Pemain yang sebelumnya bermain di kompetisi Liga 3 Bandung United mendapatkan kontrak resmi dari skuad Maung Bandung.
Pemain kelahiran Cianjur itu mendapatkan kesempatan 17 kali tampil di Liga 1 2022-2023 bersama Persib Bandung dengan total 1000 menit bermain.
Pemain yang sebelumnya masuk proyeksi timnas U-20 Indonesia untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia itu mengoleksi satu gol serta satu assist.
"Ini adalah musim pertama saya di profesional. Musim 2022-2023 bersama Persib Bandung adalah musim yang sangat luar biasa," tulis Robi Darwis dalam unggahan di instagram resminya, Selasa (18/4/2023).
"Banyak pelajaran, pengalaman yang luar biasa yang bisa saya ambil dari musim ini," tambah Robi Darwis.
Pemain berposisi gelandang itu tak lupa berterima kasih kepada pelatih Luis Milla serta jajarannya.
Ke depannya dia memiliki tekad untuk bisa membawa Persib Bandung meraih prestasi di Liga 1.
"Pelatih selalu membimbing, memberikan masukkan dan pelajaran yang berharga di sepak bola," lanjut Robi Darwis.
"Semoga di musim selanjutnya saya bisa jauh lebih baik lagi dan bisa berkontribusi lebih besar untuk Persib (Juara)."
Robi Darwis merupakan salah satu alumni Liga TopSkor. Bersama rekan setimnya di Pangeran Biru, Kakang Rudianto, dia pernah membela Akademi Persib Cimahi (APC) di kompetisi usia muda itu.