- Pelatih tim nasional Italia, Roberto Mancini, mengaku senang kalau Liga Italia dihentikan sekarang.
- Menurutnya, persiapan tidak akan maksimal dan jadwal sangat padat menunggu para pemain.
- Mancini berharap bisa membangun skuad kompetitif untuk Liga Bangsa-bangsa Eropa dan kualifikasi Piala Dunia.
SKOR.id – Ketika mayoritas pelatih ingin segera memainkan kompetisi, komandan tim nasional Italia, Roberto Mancini, malah senang kalau Liga Italia dihentikan sekarang.
Jadwal padat menanti ketika kompetisi mulai lagi membuat para pemain tidak bisa maksimal mempersiapkan diri.
“Sebagai pelatih timnas, saya gembira kalau turnamen dihentikan sekarang karena ketika dimulai lagi, maka ada banyak laga menumpuk,” ujarnya dalam Instagram dengan Gazzetta dello Sport.
“Jika tidak dimainkan, maka para pemain punya waktu untuk memulihkan kondisi dan istirahat. Tidak ada cukup waktu untuk berlatih dengan baik.”
Berita Timnas Italia Lainnya: Luca Toni: Lini Serang Timnas Italia Mengkhawatirkan
Sebaliknya, ia tak menampik rindu menonton pertandingan. Ia bisa melakukan tugasnya menyeleksi para pemain untuk pertandingan Liga Bangsa-bangsa, September mendatang.
Roberto Mancini berjanji akan membangun skuad kompetitif yang agresif dalam menyerang.
“Para pemain membangun sebuah grup yang bagus. September, akan ada banyak pertandingan, kami akan bermain di Liga Bangsa-bangsa Eropa, kualifikasi Piala Dunia,” ucapnya.
“Kami akan bermain mungkin tiga laga, beda dari biasanya dua kali dalam 10 hari. Kami harus berhati-hati. Semoga kami bisa menunjukkan kualitas dan terus menang.”
Saat ini, Mancini mengaku puas dengan penampilan lini depan. Semua penyerang telah menyumbangkan gol.
Ciro Immobile dan Andrea Belotti yang jadi mesin utama, perlu seorang penopang. Ini salah satu pekerjaan rumah yang harus diselesaikan sebelum kompetisi internasional dimulai.
“Kami harus mencari seseorang di belakang Ciro Immobile dan Andrea Belotti. Mungkin akan ada pemain yang tampil brilian musim depan,” Roberto Mancini mengungkapkan.
“Saat ini cukup dengan keduanya. Semoga ada para pemain muda yang siap untuk Piala Dunia.”
Berita Liga Italia Lainnya: Mantan Pemain Timnas Italia Lelang Jersey dan Sepatu Persija