- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, ingin Indonesia mengikuti langkah negara-negara Eropa.
- Menurut Robert Rene Alberts, kompetisi sepak bola di Eropa tetap bisa bergulir meski ada pandemi.
- Bahkan, Robert Rene Alberts mencontohkan, laga sepak bola di Eropa juga bisa disaksikan penonton.
SKOR.id – Arsitek Persib Bandung, Robert Rene Alberts, terus mengikuti perkembangan kompetisi sepak bola Eropa selama pandemi Covid-19.
Alberts pun cukup takjub dengan keseriusan dan komitmen otoritas setempat dalam menggelar pertandingan sepak bola.
Meski masih dihantui pandemi Covid-19, kompetisi sepak bola di level profesional tetap berjalan dengan protokol kesehatan yang ketat.
Bahkan, beberapa di antaranya sudah mengizinkan penonton masuk ke stadion. Jumlah penonton disesuaikan dengan situasi Covid-19.
Padahal, menurut Alberts, Covid-19 tetap menjadi masalah serius bagi negara-negara seperti Jerman, Belanda, dan Inggris.
“Ada beberapa pertandingan di Inggris yang mengizinkan adanya penonton meski dengan jumlah sedikit,” kata Alberts.
“Mereka tetap menerapkan social distancing dan mematuhi protokol kesehatan,” pelatih asal Belanda tersebut menambahkan.
Faktanya, situasi sebaliknya terjadi di Indonesia. Selama pandemi Covid-19 sepanjang 2020 ini, kompetisi sepak bola nasional seolah mati suri.
Meski sempat berupaya dibangkitkan beberapa waktu lalu, tetapi pihak kepolisian tetap tak bersedia menerbitkan izin.
Bahkan, sampai detik ini pula, keberlanjutan kompetisi di Indonesia pun masih menjadi tanda tanya besar.
Mantan pelatih Arema FC itu menyadari sepenuhnya apabila pandemi Covid-19 masih belum tuntas di Indonesia.
Namun, sejumlah negara-negara lain mulai melonggarkan kompetisi sepak bola, meski menerapkan aturan yang sangat ketat.
“Kami belum melihat bahwa Covid-19 sudah selesai. Namun, yang paling penting adalah negara tahu bagaimana bereaksi dan hidup berdampingan dengan virus ini,” katanya.
“Mereka telah memperbolehkan pertandingan sepak bola dengan aturan yang sangat ketat,” Robert Rene Alberts menambahkan.
Pelatih berusia 66 tahun itu berharap, rencana PSSI dan PT LIB untuk menggulirkan Liga 1 2020 pada Februari 2021 bukan sekedar isapan jempol.
Sebab, ia berkaca pada negara-negara lain yang sudah memulai kompetisi sepak bola, baik dengan atau tanpa penonton.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Persib Bandung Lainnya:
Upaya Robert Rene Alberts agar Pemain Persib Bandung Tak Bermain Tarkam
Program Latihan Persib Bandung Berlangsung Lancar, Pemain Aman dari Cedera