- Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengungkapkan kesannya terkait Kota Bandung.
- Menurutnya, Kota Bandung punya budaya sepak bola yang kental.
- Robert Rene Alberts pun berharap budaya tersebut bisa terus terjaga.
SKOR.id - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengungkapkan kesannya terkait Kota Bandung.
Menurutnya, sangat wajar Kota Bandung menjadi salah satu penghasil pesepak bola nasional. Itu tidak terlepas dari budaya masyarakatnya yang memang tidak jauh dari sepak bola.
"Jadi, yang saya suka dari Kota Bandung adalah budayanya. Semua orang sangat kental dengan sepak bola tradisional," kata Robert Rene Alberts, dikutip laman resmi Persib.
"Itu adalah warisan dan saya senang melihat anak-anak bermain sepakbola di mana-mana. Karena saya terkadang pergi dengan mobil dan melihat pemandangan anak-anak bermain sepakbola," pelatih asal Belanda itu menambahkan.
Lebih lanjut, mantan pelatih PSM Makassar itu berharap budaya tersebut bisa terus terjaga. Selain itu, struktur pengembangannya juga diharapkan bisa lebih baik.
"Fasilitas yang digunakan memang bukan yang terbaik jika kita membandingkan dengan di Eropa," ucap pelatih berusia 66 tahun itu.
"Tapi yang terpenting mereka bisa bermain sepak bola bersama dan mendapatkan panduan bagaimana mereka bisa berkembang dan bermain di level senior," Robert Rene Alberts menjelaskan.
Sementara itu, Robert Rene Alberts saat ini sedang menikmati masa libur. Itu setelah, timnya diliburkan sambil menunggu kepastian kapan bergulirnya kembali lanjutan Liga 1 2020.
Jika bergulir pada Februari 2021, para pemain Persib direncanakan akan berkumpul kembali pada Januari 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Persib Bandung Lainnya:
Eks-Pemain Asing Bandingkan Persib dan Bali United, Febri Hariyadi dan Irfan Bachdim