- Bayern Munchen mengeluarkan video promosi.
- Namun, dalam video tersebut tidak terlihat Robert Lewandowski.
- Bayern Munchen dinilai sudah mempersiapkan diri jika mereka kehilangan mesin gol ini.
SKOR.id - Bayern Munchen memang menyatakan tidak akan melepaskan Robert Lewandowski. Namun, klub asal Jerman ini tampaknya tahu betul, apa pun bisa terjadi di masa depan.
Termasuk kemungkinan mesin gol mereka ini jadi ke Barcelona. Karena itu pula tampaknya yang membuat Bayern Munchen tidak menampilkan sosok Robert Lewandowski dalam sebuah video promosi mereka.
Baru-baru ini, Bayern Munchen yang bekerja sama dengan salah satu produk game terkenal, menampilkan video yang berupa aksi-aksi pemain mereka di lapangan.
Dalam video tersebut pula, tampak sejumlah pemain tampil memberikan pernyataannya, termasuk Thomas Muller.
Dalam video itu kemudian memperlihatkan sejumlah momen saat pemain mereka beraksi di lapangan seperti melepaskan tendangan, menggiring bola, menggocek lawan, hingga merayakan gol.
Tapi, dari serangkaian momen atau aksi selama video berlangsung, tidak satu pun muncul sosok Robert Lewandowski.
Bintang timnas Polandia ini tidak terlihat. Robert Lewandowski intinya tidak ada dalam video tersebut.
Tentu saja, ini menjadi sebuah keanehan. Betapa tidak, bintang atau mesin gol yang selama ini menjadi kunci sukses Die Bayern, justru tidak nongol sedetik pun dalam video tersebut.
Video itu pun mendapatkan reaksi publik, khususnya dari pers Eropa. Kenyataan itu dianggap sebagai pesan bahwa Bayern Munchen sudah siap-siap jika mereka kehilangan sang mesin gol.
Hingga saat ini, masa depan Robert Lewandowski memang belum jelas. Keinginannya untuk pergi dan bergabung ke Barcelona masih dihalangi oleh Bayern Munchen.
Posisi Bayern Munchen memang relatif lebih kuat karena sang pemain masih terikat kontrak hingga Juni 2023.
Bayern Munchen kabarnya telah mematok harga Robert Lewandowski di angka 50 atau 60 juta euro. Jumlah yang tentu saja sulit untuk dipenuhi Barcelona dalam kondisi mereka yang krisis ekonomi.
Berita Bola Internasional Lainnya:
Skor 7: Pemain yang Kembali ke Klubnya setelah Pergi hanya Setahun, Terbaru Romelu Lukaku
PSG Rilis Harga Neymar, Deretan Klub Peminat Kompak Mundur jika Tak Dapat Diskon