- Robert Lewandowski menjadi perhatian saat memborong empat gol ke gawang Real Madrid pada 2013.
- Presiden Real Madrid, Florentino Perez, melakukan pendekatan langsung kepada striker Polandia ini.
- Tapi dari tiga kali percobaan, tiga kali pula Los Merengues gagal menggoda Lewandowski.
SKOR.id - Robert Lewandowski mungkin tidak akan jadi pemain Barcelona sekarang jika tergoda tawaran Real Madrid sembilan tahun silam.
Striker Polandia itu mendadak menjadi headline media setelah tampil melawan Real Madrid di semifinal Liga Champions 2012-2013.
Bagaimana tidak, Borussia Dortmund yang kurang diperhitungkan justru sukses membantai Los Merengues 4-1 dan keempat gol tim Jerman tersebut dicetak Robert Lewandowski.
Usai pertandingan, foto Lewandowski memamerkan empat jarinya ketika mencetak gol keempat ke gawang Diego Lopez langsung menghiasi media-media sepak bola di seluruh dunia.
Laga tersebut tentu tidak bisa dilupakan begitu saja oleh Presiden Real Madrid, Florentino Perez.
Sejak saat itu, mengakuisisi pemain jangkung tersebut menjadi sebuah obsesi bagi Florentino Perezyang kabarnya menunggu hingga leg kedua untuk membuka negosiasi dengan incarannya.
Ketika itu Lewandowski memiliki sisa kontrak satu tahun dengan Borussia Dortmund.
Florentino Perez berusaha membujuknya, namun setelah kalah di final Liga Champions lawan Bayern Munchen, Lewandowski memilih menunggu setahun lagi dan akhirnya malah berlabuh di tim ibu kota Jerman.
“Benar bahwa saya bertemu Florentino Perez beberapa waktu lalu, salah satunya setelah pertandingan kami lawan Real Madrid," kata Robert Lewandowski.
"Tapi apa yang terjadi dalam pembicaraan itu tak bisa saya katakan,” ujar striker Polandia ini pada September 2021, di hari yang sama dia menerima Sepatu Emas pertamanya.
Namun dilansir Bild, Real Madrid tidak hanya dua kali mendekati Lewandowski, melainkan tiga kali.
Setelah 2013, pada 2015 juga beredar kabar terjadi sejumlah pertemuan antara Cezary Kucharski dan Maik Barthel, mantan agen sang pemain, dan manajer umum Los Blancos, Jose Angel Sanchez.
Kucahrski bahkan sempat terlihat berada di kursi VIP di Santiago Bernabeu, namun usaha Madrid mendapatkan tanda tangannya kembali gagal.
Bayern Munchen menaikkan gaji Robert Lewandowski 16 juta euro per tahun.
Akhirnya Real Madrid kembali melakukan pendekatan pada 2018, namun lagi-lagi usaha tersebut gagal.
Takdir akhirnya membawa Robert Lewandowski ke Barcelona, yang jelas-jelas rival abadi Real Madrid, pada bursa transfer musim panas ini setelah yang bersangkutan ngotot meninggalkan Allianz Arena.
Menarik disimak, apakah Lewandowski akan mampu mengulang malam magisnya pada 2013 lalu di laga-laga El Clasico yang akan dilakoni, termasuk laga uji coba pada Minggu (24/7/2022).
Berita Robert Lewandowski Lainnya
Bayern Munchen vs Manchester City: Die Bayern Bisa Merana Tanpa Lewandowski
Perubahan Nomor Punggung di Barcelona, Memphis Depay Diminta Ngalah kepada Robert Lewandowski