- Robbie Fowler menyarankan Liverpool untuk memastikan Mohamed Salah dan Sadio Mane tahan dari godaan tim elite Eropa.
- Liverpool baru saja menjadi kampiun Liga Inggris 2019-2020, gelar liga pertama dalam 30 tahun.
- Fowler menilai Liverpool perlu menambah kedalaman skuad, khususnya area belakang.
SKOR.id - Mempertahankan dua penyerang, Mohamed Salah dan Sadio Mane, menjadi rencana terpenting Liverpool pada musim panas, demikian ditekankan eks-striker, Robbie Fowler.
Setelah mengakhiri penantian 30 tahun untuk menyabet gelar Liga Inggris perdana, Liverpool mulai mengatur siasat pada jendela transfer musim panas.
Kedalaman skuad dibutuhkan pasukan Jurgen Klopp jika ingin kembali menambah trofi di masa depan.
Tapi, menurut Fowler, Liverpool harus memagari duo Mane dan Salah terlebih dulu, yang gencar dikaitkan dengan tim elite Eropa seperti Barcelona dan Real Madrid.
"Saya yakin Sadio, Mo, bahkan [Robert] Firmino akan dikatikan dengan klub lain. Jadi saya pikir memastikan kami mempertahankan apa yang kami miliki, itu lebih penting," kata Fowler.
Fowler mengatakan saat ini area yang perlu ditingkatkan Liverpool adalah barisan belakang, khususnya bek kiri dan tengah.
Padahal, The Reds menjadi tim yang paling sedikit kebobolan di Liga Inggris musim ini, hanya 32 gol.
Namun, Fowler menilai, pasukan Jurgen Klopp butuh pelapis seandainya pilar utama berhalangan tampil karena masalah kebugaran maupun suspensi.
"Saya pikir salah satu masalah yang mereka punya saat ini mungkin kurangnya kedalaman skuad. Pemain yang datang bekerja sangat baik dan konsisten, tapi ketika Robbo cedera atau disuspensi, kami kesulitan di area bek kiri," ulas Fowler.
"Anda melihat Joe Gomez dengan Virgil van Dijk di belakang, keduanya pemain brilian. Tapi tak ada salahnya mencari seseorang lagi untuk menjadi tandem van Dijk."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
PR Real Madrid, Pemulihan Finansial dan Perampingan Skuadhttps://t.co/5tV1OyPSgH— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 24, 2020
Berita Liverpool Lainnya: