- Riot Games baru saja melakukan pembaruan yang signifikan untuk tampilan interface Valorant.
- Perubahan interface in-game ini antara lainnya terjadi pada layar MVP yang akan membuat permainan semakin menarik untuk dilihat.
- Pemain akan mulai melihat lobi baru, loading screen sebelum pertandingan, dan layar akhir pertandingan dengan desain yang UI/UX ditujukan untuk meningkatkan kenyamanan membaca.
SKOR.id - Riot Games baru saja melakukan pembaruan yang signifikan untuk tampilan interface Valorant.
Hal terlihat dari perilisan patch Valorant 5.08 pada Selasa (11/10/2022) lalu.
Pembaruan ini berfokus pada pengalaman di luar game selain gameplay dan akan menghadirkan gaya baru sambil menyempurnakan fungsionalitas di beberapa area.
Riot Games melalui lama resminya memberikan komitmennya untuk membuat Valorant semakin di depan, terutama dengan beralih ke pengalaman front end UX/UI premium yang mencerminkan arah keseluruhan game ini.
Diantaranya terjadi perubahan termasuk mengevaluasi kembali standar UX/UI, menilai fidelitas seni, serta memperkenalkan desain gerak demi meningkatkan alur dan ekspresi game
Perubahan interface in-game ini antara lainnya terjadi pada layar MVP yang akan membuat permainan semakin menarik untuk dilihat.
Our UX, UI, Engineering, and QA teams at VALORANT are excited to share some upcoming UX/UI visual changes that will start rolling out in Patch 5.08. Preview them in our write up: https://t.co/PFpQWuf48p pic.twitter.com/MmQK1JFJQ0— VALORANT (@PlayVALORANT) October 12, 2022
"Kami ingin kalian memahami pentingnya aspek tim di VALORANT. Upaya tim yang baru dan berani ini membantu memamerkan MVP tim serta komposisi tim pemain sembari memperkuat narasi emosional yang keluar dari game terbaru," ujar Tea Chang selaku UX Design Manager.
Pemain akan mulai melihat lobi baru, loading screen sebelum pertandingan, dan layar akhir pertandingan dengan desain yang ditujukan untuk meningkatkan kenyamanan membaca.
"Kami ingin menghilangkan banyak kekacauan visual dan meningkatkan keterbacaan di Layar Lobi. Ada banyak elemen dekorasi yang apik, tetapi sama sekali tak memiliki tujuan. Untuk menekankan Kartu Pemain dan representasinya, ujar Oliver Zumstein, Visual Design Manager.
"Selain itu, untuk menyajikan 'call to action' yang jelas, kami meningkatkan kontras layar, mendorong nilai warna, dan menyederhanakan bahasa bentuk,” imbuhnya.
Setiap fitur baru yang diperkirakan dirilis tahun ini akan dikembangkan di bawah arah visual yang baru, dengan ruang untuk peningkatan tambahan.
Berita Valorant lainnya:
Riot Games Resmi Perkenalkan Agent Terbaru Valorant, Harbor
Game Corner: Mengenal Istilah ACS dalam Valorant