- Map Valorant terbaru ini kabarnya akan mengusung tema suasana bawah laut dan akan mengambil latar belakang Lisbon.
- Bocoran tersebut hadir setelah rilisnya berbagai bukti seperti voice mail messages dan player card di patch terbaru.
- Salah satu bocoran in-game yang ada yaitu hadiah gratis dari Chapter 10 battle pass, Player Card Yellow on Rails, yang merujuk pada tranportasi umum khas ibukota Portugal.
SKOR.id - Riot Games dikabarkan bakal merilis map terbaru untuk Valorant.
Setelah merilis agent terbarunya yaitu Fade pada bulan April lalu, Riot Games kabarnya akan merilis map terbaru untuk Valorant.
Map Valorant terbaru ini kabarnya akan mengusung tema suasana bawah laut dan akan mengambil latar belakang Lisbon, Portugal.
Bocoran tersebut hadir setelah rilisnya berbagai bukti seperti voice mail messages dan player card di patch terbaru.
Salah satu bocoran in-game yang ada yaitu hadiah gratis dari Chapter 10 battle pass, yakni Player Card Yellow on Rails, yang merujuk pada tranportasi umum khas ibukota Portugal tersebut.
Dalam player card tersebut jika terlihat bahwasanya trem berada dalam jalur terowongan bawah air, karena banyak ikan yang berenang di atasnya.
Selain itu, voice mail messages yang ditemukan di Fracture juga menguatkan dugaan tersebut.
Di mana dalam voice mail tersebut menyebutkan adanya geodome di Earth-2 yang melindungi penduduk kota tersebut.
Serta dalam papan di stasiun kereta api dalam map Fracture juga tercantum kota tujuannya adalah Lisbon.
Petunjuk terakhir juga hadir dari Fade yang mempunyai pesan-pesan suara bahwa dirinya baru saja kembali dari misi ke Lisbon di Earth-2 dan menyebutkan sebuah tempat rahasia yang misterius.
Tentu saja beberapa temuan fakta tersebut menarik perhatian bagi pemain Valorant yang sangat antusias menunggu kedatangan map terbaru ini.
Namun, Riot Games masih belum memberikan keterangan apapun terkait hadirnya map terbaru di Valorant tersebut.
???? "Yellows On Rails" Card | 4.08 ????
You see who I'm seeing? Oran and Ruben on the Eléctrico 27 Tram in Lisbon, Portugal... on Omega Earth.
Kingdom Industries logo right below them!
| #VALORANT pic.twitter.com/dKWJJ4KuZG— Cynprel - VALORANT Lore (@cynprel) April 24, 2022
Berita Valorant lainnya:
Alter Ego Celeste Kembali Berhasil Raih Gelar Juara VCT 2022: Game Changers APAC Open 3
Game Corner: Tips dan Trik Menembak dalam Valorant