- Manchester United resmi merekrut Amad Diallo dari Atalanta pada Kamis (7/1/2021).
- Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, menaruh harapan besar untuk Amad Diallo.
- Rio Ferdinand berharap Amad Diallo bisa memberikan dampak signifikan bagi Setan Merah.
SKOR.id - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, menaruh harapan besar terhadap rekrutan anyar mantan timnya, Amad Diallo.
Amad Diallo sejatinya sudah direkrut Manchester United pada musim panas lalu, namun karena beberapa kendala sang pemain baru diresmikan pada Kamis (7/1/2021).
Pemain yang diboyong dari Atalanta itu disebut Ole Gunnar Solskjaer memiliki kemampuan spesial serta dewasa dalam pengambilan keputusan.
Soal transfer ini, Rio Ferdinand berharap winger berusia 18 tahun itu bisa memberikan dampak signifikan bagi Manchester United.
"Kami baru saja membawa seorang bocah dari Atalanta dan semoga dia akan memberikan sesuatu," kata Ferdinand.
"Jika Anda melihat rekamannya dan bicara dengan orang-orang yang terlibat dalam perekrutannya, anak ini bisa menjadi penakluk dunia," Ferdinand mengimbuhi.
Meskipun tak bermaksud memberi tekanan, Rio Ferdinand berharap Amad Diallo bakal seperti Cristiano Ronaldo yang bersinar bersama The Red Devils.
"Saya tidak ingin memberinya tekanan harus seperti Ronaldo, tapi (pada saat itu) tidak ada yang tahu tentang Ronaldo saat kami membawanya," ucap mantan bek timnas Inggris itu.
"Anak ini terlihat mirip seperti itu berdasarkan rekaman dan pendapat orang-orang tentangnya. Dunia ini akan menjadi tiramnya jika dia melakukan tugasnya dengan benar," pungkas Ferdinand.
Sementara itu, Manchester United akan berhadapan dengan Burnley pada lanjutan Liga Inggris, Rabu (13/1/2021) dini hari WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia
2 Negara yang Menjadi Tujuan Mesut Ozil jika Tinggalkan Arsenal https://t.co/htxRqI4PGe— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 12, 2021
Berita Manchester United Lainnya:
Prediksi Burnley vs Manchester United: Setan Merah Berpeluang Rebut Puncak Klasemen
Link Live Streaming Burnley vs Manchester United di Liga Inggris