- Mantan pemain Manchester United, Rio Ferdinand, ingin tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer finis di zona empat besar Liga Inggris.
- Bek legendaris Inggris itu menilai Setan Merah memiliki kualitas skuat yang mumpuni untuk memenuhi misi tersebut.
- Rio Ferdinand juga senang melihat Liga Inggris akan kembali bergulir dalam waktu dekat.
SKOR.id - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, mewajibkan mantan klubnya tersebut untuk finis di empat besar Liga Inggris.
Setan Merah kini sedang berusaha untuk menyalip Chelsea di posisi keempat klasemen, hanya terpaut tiga poin dari The Blues.
Melihat perbedaan yang tipis, Rio Ferdinand yakin Manchester United bisa menggusur sang rival untuk masuk ke zona Liga Champions.
Apalagi tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu sudah mendapatkan kembali para pilar macam Paul Pogba dan Marcus Rashford. Belum lagi menghitung penampilan apik Bruno Fernandes.
"Saya rasa mereka harus finis di zona empat besar dengan skuad yang dimiliki," ucap Ferdinand.
"Paul Pogba dan Marcus Rashford kembali pulih. Ada informasi bahwa Pogba cukup bagus dalam latihan. Dia dan Bruno fernandes dapat membangun kemitraan lini tengah yang produktif, dibantu Scott McTominay."
Manchester United memiliki catatan positif belum terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir di semua kompetisi.
Rangkaian apik tersebut yang membuat Ferdinand tidak pernah kehilangan kepercayaan terhadap pasukan Ole Gunnar Solskjaer.
"Jangan lupa United berada di jalur yang baik saat musim dihentikan. Mereka mengalahkan Manchester City, tidak lama setelah menang atas Chelsea," lanjut Ferdinand.
"Ini pertanda yang baik untuk Ole. Saya selalu yakin dengan kemampuannya, terlepas dari semua kritik. Man United juga masih memiliki Liga Europa untuk dimenangkan."
Rio Ferdinand juga sangat senang menyambut bergulirnya kembali sisa kompetisi Liga Inggris musim ini.
Ya, Premier League dipastikan bakal berlanjut pada 17 Juni mendatang, setelah tiga bulan ditangguhkan akibat pandemi virus corona.
"Ada titik di mana saya berpikir, 'kemana kita akan pergi selanjutnya?'. Dunia memiliki hal-hal yang lebih mengkhawatirkan daripada gelar juara, jatah kualifikasi Eropa, atau degradasi," ungkapnya.
"Saya pikir musim ini akan batal, tetapi Liga Inggris siap kembai lagi sebagai janji dari para pemain, klub, serta pemilik."
Manchester United akan melawat ke markas Tottenham Hotspur pada 19 Juni, sebagai pertandingan pertama yang menandai comeback mereka di Liga Inggris.
Ikuti juga akun Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hakan Calhanoglu Protes Kartu Merah Ante Rebichttps://t.co/mxeFbJ2TaF— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 13, 2020
Berita Manchester United Lainnya :
Manchester United Kembali Bidik Pemain Asal Nigeria
Jelang Tottenham Hotspur vs Manchester United, Dimitar Berbatov Netral