- Rio Ferdinand kini percaya Liverpool bisa bersaing di empat besar.
- Mantan bek Manchester United itu sebelumnya tidak yakin The Reds bisa finis empat besar.
- Semuanya berubah setelah kemenangan Liverpool atas Arsenal.
SKOR.id - Rio Ferdinand percaya Liverpool bisa finis di empat besar setelah kembali ke jalur kemenangan.
Liverpool menghajar Arsenal dengan skor 3-0 akhir pekan lalu dan meraup tiga kemenangan beruntun di semua ajang.
Berhasil hasil positif tersebut, The Reds kini menempati posisi keenam, berjarak dua poin dari peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris.
Dengan kompetisi masih menyisakan delapan pertandingan, Jurgen Klopp dan anak buahnya punya peluang besar memangkas jarak tersebut.
Mantan bek Manchester United, Rio Ferdinand, yang sebelumnya pesimistis dengan kans Liverpool kini pun berubah pikiran.
Pria yang kini berprofesi sebagai pundit sepak bola itu mendukung Liverpool mengakhiri musim di empat besar setelah menyaksikan laga kontra Arsenal.
Padahal sebelumnya, Ferdinand mencoret nama Liverpool dari klub yang bisa merebut tiket Liga Champions musim depan.
Namun, kemenangan beruntun Liverpool di Liga Inggris, sebelum Arsenal mereka juga menekuk Wolves, mengubah pandangan Ferdinand.
"Saya rasa Liverpool bisa ikut dalam persaingan itu sekarang. Hasil yang mereka dapatkan di akhir pekan, performa tim, kepercayaan diri, semua mendukung hal itu," kata Ferdinand.
Liverpool mendapat momen setelah Chelsea (posisi keempat) dikalahkan West Brom, sementara Leicester (urutan ketiga), kalah melawan Manchester City.
Ferdinand mengatakan Liverpool akan mengambil banyak hal positif dari kemenangan mereka melawan The Gunners.
Mantan bek itu mengaku lebih menyukai Liverpool menemukan konsistensi di saat yang paling penting, terutama dibandingkan dengan tim lain dalam pertarungan yang sama.
"Di luar Chelsea, Leicester, Liverpool dan Spurs, saya pikir Liverpool adalah tim yang bisa menjalani enam hingga tujuh pertandingan," tuturnya.
"Saya mendapat firasat bahwa mereka akan [berhasil]. Jika saya bohong, saya tentu berharap tidak!"
Liverpool akan bermain tengah pekan ini di Liga Champions, melawan Real Madrid di Stadion Alfredo di Stefano.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Todd Ferre Mengaku Sempat Takut Saat Dapat Tawaran Main di Liga Thailand https://t.co/ZL0VuNGfzc— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 5, 2021
Berita Liverpool Lainnya:
Zinedine Zidane Berharap Eden Hazard Bisa Tampil saat Real Madrid Jumpa Liverpool
Dikaitkan dengan Liverpool dan Manchester United, Bintang Watford Beri Tanggapan