SKOR.id - Bek Persija Jakarta, Ilham Rio Fahmi kini hanya ingin fokus pada timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023.
Rio Fahmi menjadi salah satu pemain yang menonjol di Liga 1 2022-2023 dan gabung skuad timnas U-22 Indonesia.
Pemain berusia 21 tahun ini tampil impresif bersama Persija hingga finis pada peringkat kedua di bawah PSM Makassar.
Penampilan apik yang ditunjukkan bersama tim berjuluk Macan Kemayoran turut membuatnya mendapat penghargaan individu.
Rio Fahmi diketahui memenangkan gelar Pemain Muda Terbaik Liga 1 2022-2023, sebelum gabung timnas U-22 Indonesia.
Meski begitu, ia mengaku tak ingin larut dalam euforia, sebab ada target selanjutnya yang ingin dicapai bersama Garuda Muda.
Untuk diketahui, timnas U-22 Indonesia berangkat ke Kamboja dengan target meraih medali emas sepak bola putra SEA Games 2023.
"Untuk penghargaan kemarin sudah saya lupakan karena itu sudah berlalu," kara Rio Fahmi di Lapangan B Kompleks GBK, Jakarta, Senin (24/4/2023).
"Untuk ke depannya saya akan fokus membantu timnas U-22 Indonesia. Apa yang ditargetkan pemerintah, insyaallah bisa tercapai," ia menegaskan.
Adapun sebelumnya Rio Fahmi dipercaya tampil pada 30 dari 34 pertandingan yang dijalani Macan Kemayoran di Liga 1 2022-2023.
Selain solid dalam bertahan, sebagai bek sayap dirinya juga aktif membantu serangan. Satu gol dan dua assist dicetaknya untu Persija.
Soal persiapannya bersama timnas U-22 Indonesia menuju SEA Games 2023, Rio Fahmi menyebut semua berjalan lancar.
Dia mengatakan sebelum bertolak ke Kamboja, tim pelatih meningkatkan intensitas latihan dengan menambah porsi latihan fisik serta taktikal.
Sementara itu Rio Fami dan romobongan timnas U-22 Indonesia sudah bertolak ke Kamboja hari ini, Selasa (24/4/2023) pagi.
Garuda Muda tergabung dalam Grup A SEA Games 2023 bersama tuan rumah timnas U-22 Kamboja, Filipina, Timor Leste, dan Myanmar.
Pertandingan pertama akan dijalani timnas U-22 Indonesia pada Sabtu (29/4/2023) dengan bersua Filipina di Stadion Olimpiade, Phnom Penh.