SKOR.id - Beredar kabar terjadinya pengaturan skor atau match fixing di Liga 3 Riau 2023 yang lekas dibantah oleh klub-klub yang terkait.
Bermula dari unggahan akun @forumwasitindonesia di media sosial Threads, yang mengabarkan adanya kecurangan dalam laga Liga 3 musim ini di Riau.
"Kami mendapatkan info yang berkembang ada praktik jual beli pertandingan (match fixing) di Liga 3 Riau tadi malam," tulisnya.
"Yakni pertandingan antara Riau United dan Gempuri FC. Informasinya tim Riau United akan memberikan uang sebesar Rp50 juta jika tim Gempuri FC mengalah dengan skor 2-0."
"Namun tawaran itu ditolak langsung oleh Manajer Tim Gempuri FC. Hingga akhirnya pertandingan berkesudahan 1-0 untuk kemenangan tim Gempuri FC."
"#ManaTimSatgas? Coba jalan-jalan ke Riau. #FWI," tulis @forumwasitindonesia yang lekas mendapat bantahan dari pihak Riau United.
Melalui unggahan di akun Instagram resmi klub, Riau United memberikan keterangan sekaligus meminta adanya klarifikasi soal kabar tersebut.
"Kami atas nama Manajemen Riau United FC meminta klarifikasi dari pihak @forumwasitindonesia dan Manager @gempurifc @gempuri_fc atas pernyataan dari Threads forumwasitindonesia bahwasanya tim Riau United akan memberikan uang sebesar 50jt kepada Gempuri FC jika mengalah 0-2 dari Riau United," tulis klub.
"Untuk hal ini, kami berikan waktu 1x24 jam dari terbitnya feed ini. Jika tidak ada klarifikasi, kami akan menempuh jalur hukum di mana ini merupakan tuduhan yang serius yang perlu kami sikapi dengan tegas termasuk jika ada oknum Riau United FC yang ikut merusak nama klub Riau United FC."
"Kami meminta @pssiriau untuk menindak tegas oknum-oknum yang merusak persepakbolaan di Riau. Tertanda @suardiadv, Presiden Riau United FC," jabar klub, Jumat (27/10/2023).
Sementara itu melalui kolom komentar di unggahan tersebut, pihak Gempuri FC memberikan jawaban dan diunggah pula di story Instagram resmi klub.
"Kami dari manajemen @gempurifc menyampaikan bahwa Manajer Tim Gempuri FC tidak pernah dihubungi oleh pihak @riauunited_ berkenan dengan berita di atas," tulis klub di kolom komentar.
"Kami dari manajemen @gempurifc menyampaikan bahwa pihak @riauunited_ tidak pernah menghubungi pemain ataupun manajemen Gempuri FC terkait berita yang disebutkan oleh @forumwasitindonesia," Gempuri FC menulis di story Instagram.
Untuk diketahui, pertandingan Riau United vs Gempuri FC merupakan laga pekan keempat Grup B Liga 3 Riau 2023 yang digelar Kamis (26/10/2023) sore.
Bentrokan tersebut dilangsungkan di Stadion Tumpal Sinaga, Pekanbaru, dan berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk Gempuri FC.
Kemenangan itu membuat mereka menempati peringkat kelima klasemen sementara Grup B Liga 3 Riau 2023, sedangkan Riau United berada di posisi keempat.