- Pertandingan antara Bali United dan Persita Tangerang bakal menjadi ajang reuni.
- Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, merupakan mantan pelatih Bali United beberapa musim yang lalu.
- Kiper Bali United pun mewaspadai kemampuan Widodo Cahyono Putro dalam meracik tim saat keduanya bertemu pada laga pamungkas Grup D.
SKOR.id – Duel antara Bali United melawan Persita Tangerang pada laga pamungkas Grup D Piala Menpora 2021, Jumat (2/4/2021), bakal menjadi ajang reuni.
Sebab, pelatih Persita Tangerang saat ini, Widodo Cahyono Putro, merupakan mantan pelatih yang pernah menangani Bali United beberapa musim yang lalu.
Kiper Bali United, Wawan Hendrawan, meminta rekan-rekannya untuk tetap mewaspadai kemampuan sang mantan pelatih pada laga esok.
Sebab, bagi Wawan, Widodo adalah sosok pelatih yang lumayan paham soal seluk beluk tim berjulukan Serdadu Tridatu itu.
"Sedikit atau banyak, tentu coach Widodo mengetahui pemain yang ada di Bali United. Fokus kami sebagai pemain adalah dengan tim yang ada saat ini," ujar Wawan Hendrawan, dikutip dari laman resmi klub.
"Tim tidak boleh meremehkan, karena saya tahu coach Widodo memiliki keahlian dan keuletan dalam taktik menghadapi kami," ia menambahkan.
Selain itu, Wawan juga menyatakan bahwa timnya sudah siap untuk menghadapi laga penentuan ini.
Sebab, bagaimanapun juga, tim asuhan Stefano Cugurra tetap harus mengincar kemenangan untuk mengamankan posisi mereka.
Saat ini, Bali United berada di peringkat kedua klasemen Grup D dengan koleksi empat poin hasil dari satu kemenangan dan satu imbang.
Sementara di posisi puncak, ada Persib Bandung yang meraih poin serupa. Hanya saja, Bali United kalah produktivitas gol dari tim Maung Bandung.
Adapun Persiraja Banda Aceh bisa menjadi ancaman tersendiri, karena mereka menguntit di posisi ketiga dengan koleksi tiga poin.
"Dari sisi pemain, tentu sudah siap 100 persen untuk bisa lolos ke babak berikutnya. Kita tahu saat ini Persita Tangerang ada di dasar klasemen grup, tapi kami harus tetap mewaspadai mereka," kata Wawan.
"Tim tidak boleh meremehkan dan tidak boleh lengah. Siapa pun yang siap dan bekerja keras di pertandingan, tentu akan meraih poin kemenangan di laga besok," ujarnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Bali United Lainnya:
Keinginan Khusus Teco saat Bali United Menghadapi Persita
Pelatih Bali United Harapkan Kehadiran Gelandang Asing Saat Jalani Laga Penentuan Grup D
Pelatih Bali United Berharap Rizky Pellu Kembali Cetak Gol saat Lawan Persita Tangerang