- Manchester City baru saja mengumumkan transfer Kalvin Phillips.
- Kalvin Phillips diboyong Manchester City dari Leeds United.
- Pengumuman Kalvin Phillips tidak berselang lama setelah Gabriel Jesus resmi ke Arsenal.
SKOR.id - Manchester City mengumumkan transfer Kalvin Phillips tidak lama setelah hengkangnya Gabriel Jesus.
Beberapa jam lalu Arsenal mengumumkan bahwa mereka telah menyelesaikan transfer Gabriel Jesus dari Manchester City.
Tidak berselang lama, giliran Manchester City yang mengumumkan pembelian terbarunya, yakni Kalvin Phillips.
Kalvin Phillips diboyong dari Leeds United dengan mahar yang dikabarkan mencapai 42 juta pounds (sekitar Rp764 miliar).
Pemain berposisi gelandang itu menyepakati kontrak sampai 2028 dan akan mengenakan nomor punggung 4.
Kalvin Phillips mengungkapkan kegembiraannya dapat bergabung dengan tim yang menurutnya terbaik di Inggris.
He's here! ✍️???? pic.twitter.com/8QxJ6gbueQ— Manchester City (@ManCity) July 4, 2022
"Saya benar-benar senang bergabung dengan Manchester City," kata Kalvin Phillips.
"Sekali lagi City membuktikan sebagai tim terbaik di negara ini dengan skuad yang luar biasa dan seorang pelatih seperti Pep Guardiola, yang terbaik di dunia," Kalvin Phillips menambahkan.
"Saya tidak sabar untuk memulai dan membantu tim untuk terus maju dan mencapai lebih banyak kesuksesan," katanya lagi.
Gelandang berusia 26 tahun itu pun menjadi rekrutan ketiga Manchester City di bursa transfer musim panas ini.
Seperti diketahui, sebelum Kalvin Phillips mereka sudah berhasil menggaet kiper Stefan Ortega serta penyerang Erling Haaland.
Berita Manchester City Lainnya:
VIDEO: Sederet Aksi Terbaik Ruben Dias Musim 2021-2022 di Manchester City
VIDEO: Pekan Terakhir Dramatis Manchester City Musim 2021-2022