- Rentetan laga tak terkalahkan Manchester United di Liga Inggris harus berakhir.
- Hal ini usai Setan Merah kalah dari tim juru kunci, Sheffield United.
- Terakhir kali Man United kalah pada awal November lalu lawan Arsenal.
SKOR.id - Rentetan 13 laga tak terkalahkan Manchester United harus terhenti di tangan Sheffield United yang merupakan juru kunci Liga Inggris.
Manchester United kalah 1-2 saat menjamu Sheffield United pada laga Liga Inggris, Rabu (27/1/2021) atau Kamis dini hari WIB.
Ini merupakan kekalahan perdana Setan Merah hampir dalam tiga bulan dalam laga Premier League.
Sebelum ini, terakhir kali Man United mengalami kekalahan adalah saat menjamu Arsenal, 1 November 2020, saat kalah 0-1.
Setelah laga tersebut, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer meraih rentetan 13 laga tak terkalahkan.
Konsistensi ini bahkan membawa mereka sempat menjadi pemuncak klasemen sementara Liga Inggris.
Dalam 13 laga tersebut, Man United meraih 10 kemenangan dan tiga hasil imbang.
Tiga hasil imbang diraih saat lawan Manchester City (0-0), Leicester City (2-2), dan Liverpool (0-0).
Laga selanjutnya, Man United akan melawat ke markas Arsenal, Sabtu (30/1/2021) waktu setempat.
Rentetan laga tak terkalahkan Man United:
vs Everton (3-1)
vs West Brom (1-0)
vs Southampton (3-2)
vs West Ham United (3-1)
vs Man City (0-0)
vs Sheffield United (3-2)
vs Leeds United (6-2)
vs Leicester City (2-2)
vs Wolves (1-0)
vs Aston Villa (2-1)
vs Burnley (1-0)
vs Liverpool (0-0)
vs Fulham (2-1)
vs Sheffield United (1-2) - KALAH
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Hal yang Harus Diperbaiki Thomas Tuchel di Chelsea https://t.co/XuRJntdmto— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 27, 2021
Berita Manchester United:
Solskjaer usai Man United Kalah dari Juru Kunci: Kami Tim Paling Konsisten!
Klasemen Liga Inggris: Man United Gagal ke Puncak, Chelsea dan Leicester Imbang