SKOR.id - Pekan kelima babak play-off degradasi Liga 2 2023-2024 ditutup dengan digelarnya empat laga pada Sabtu (27/1/2024) sore.
Dua dari Grup C yakni Sulut United melawan Persipa Pati dan Persiba Balikpapan kontra Persijap Jepara, di jam 14.00 dan 15.00 WIB.
Lalu ada Persekat Tegal menghadapi Persipura Jayapura dan PSCS Cilacap vs Kalteng Putra dari Grup D pada pukul 15.00 dan 15.30 WIB.
Berikut ini Skor.id menyajikan rekap singkat hasil dari empat pertandingan pekan kelima babak play-off degradasi Liga 2 2023-2024 tersebut:
Sulut United 2-3 Persipa Pati
Persipa berhasil menjaga asa bertahan di Liga 2 setelah berhasil mencuri poin penuh dari perjalanan tandangnya ke Stadion Klabat, Manado.
Mereka bisa unggul lebih dulu via gol Rifai Marsi di menit ke-14, kemudian bisa disamakan pada menit ke-64 karena gol dari Sunawan Rusni.
Sulut United kembali tertinggal karena gol Imam Witoyo di menit ke-75, yang dapat kembali disamakan via Rosi Noprihanis empat menit berselang.
Persipa akhirnya menang berkat gol menit ke-90 Fendy Haryanto. Adapun pemain kedua tim dikartu merah menit 53 yaitu Ilhamul Irhaz dan Muhammad Afrizhan.
Susunan Pemain Utama
Sulut United: Rafit Ikhwanudin; Aidar Mambetaliev, Andreas Karundeng, Mohamad Arozi, Chairul Rifan, Hariyanto Panto, Ilhamul Irhaz, Imam Mahmudi, Rosi Noprihanis, Fabio Viconta, Joalisson Santos;
Pelatih: Jaya Hartono
Persipa Pati: Rizqi Abhirama; Khoirul Hudha, Alip Bilhakim, Dhanu Syah Putra, Yudi Safrizal, Rifai Marsi, Sutan Zico, Wahyu Sukarta, Dominikus Dion, Imam Witoyo, Sadly Ahmad;
Pelatih: Mukhlis Nur Gani
Persiba Balikpapan 2-4 Persijap Jepara
Persiba harus menelan pil pahit karena dipastikan terdegradasi di kandangnya sendiri, Stadion Batakan, Balikpapan, saat menjamu Persijap.
Pasalnya kekalahan 2-4 dialami. Empat gol tim tamu diciptakan Kervens Belfort (dua gol), Indra Arya, dan Qischil Gandrum di menit ke-48, 82, 51, dan 90.
Sedangkan dua gol Persiba dicetak Faldi Ades dan Gonser Komboy di menit ke-84 dan 90. Adapun satu pemain mereka dikartu merah menit 43 yaitu Ibnu Putra.
Berbading terbalik dengan tim tuan rumah yang dipastikan terdegradasi, hasil ini membuat Persijap dipastikan selamat atau bertahan di Liga 2 untuk musim depan.
Susunan Pemain Utama
Persiba Balikpapan: Riki Pambudi; Habibi, Muhamad Roby, Achmad Misbah, Ali Nouri, Ardi Ardiana, Gosner Komboy, Ibnu Putra, Kaharuddin Salam, Salmani Bolang, Song Longji;
Pelatih: Rudy Eka Priyambada
Persijap Jepara: Andriyas Francisco; Faozan Musanef, Fikron Afriyanto, Mojtaba Lotfi, Rizki Hidayat, Bhima Ramadhan, Irfan Afghoni, Restu Akbar, Indra Arya, Kervens Belfort, Fahmi Al Ayyubi;
Pelatih: Alfiat
Persekat Tegal 1-1 Persipura Jayapura
Persipura melanjutkan catatan positifnya di bawah arahan Ricardo Salampessy dengan membawa pulang satu poin dari Stadion Mochtar, Pemalang.
Bertandang menghadapi Persekat, tim berjuluk Mutiara Hitam itu sejatinya bisa unggul cepat berkat gol dari Azamat Baimatov pada menit ke-10.
Namun di awal babak kedua bergulir, Persipura kecolongan. Tim tuan rumah mampu membalas melalui gol yang dicetak Kahar pada menit ke-46.
Meski gagal menang, Persekat cukup diuntungkan sebab pada pertandingan terakhir bersua Kalteng Putra yang sedang mengalami masalah internal.
Susunan Pemain Utama
Persekat Tegal: Bagus Prasetiyo; Adhe Owen, Aulia Hidayat, Denny Arwin, Mirkomil Lokaev, Fathul Ihsan, Riza Alfin, Sumarna, Kahar, Komarodin, Widi Syarief Hidayatullah;
Pelatih: Mial Balebata
Persipura Jayapura: Rivky Mokodompit; Andri Ibo, Azamat Baimatov, Yustinus Pae, Trika Pratama, Kristof Yoku, Louis Kabes, Elisa Basna, Ferry Cahyo, Ramai Rumakiek, Thobias Solossa;
Pelatih: Ricardo Salampessy
PSCS Cilacap 3-0 Kalteng Putra
PSCS dianggap menang 3-0 karena Kalteng Putra memutuskan walk out (WO). Tim tamu tidak hadir dan sudah memohon maaf atas ketidakhadiran tersebut.
PSCS tetap menggelar pertandingan secara simbolis, atau melakukan tendangan tengah lapangan tanda dimulai sekaligus diakhirinya laga di Stadion Wijaya Kusuma, Cilacap.
Tambahan tiga poin "gratis" ini membuat tim berjuluk Hiu Selatan itu memuncaki klasemen sementara Grup D, sebaliknya Kalteng Putra dipastikan terdegradasi.
Susunan Pemain Utama
PSCS Cilacap: Rizky Maulana; Bagas Aji, Derry Herlangga, Galih Maulana, Julyano Pratama, Al Fusrhy, Dolly Gultom, Faozan Eka Saputra, Sebastian Veron, Faozan Tamami, Supriyadi;
Pelatih: JM Mustamu
Kalteng Putra: -
Pelatih: -