SKOR.id - Babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 sudah mulai pada Senin (20/11/2023), Brasil dan Spanyol sukses mengamankan dua tiket pertama.
Brasil U-17 menang atas Ekuador U-17 di Stadion Manahan, Solo, sementara Spanyol U-17 juga berhasil menaklukkan Jepang U-17 di tempat yang sama.
Peluang Brasil mempertahankan mahkota juara tetap terjaga, begitu pula harapan Spanyol untuk membawa pulang gelar perdana mereka.
Berikut kami hadirkan rekap singkat hasil dua pertandingan tersebut:
EKUADOR U-17 1-3 BRASIL U-17
Brasil menjadi tim pertama yang menjejakkan kaki di perempat final Piala Dunia U-17 2023.
Menghadapi sesama wakil Amerika Selatan, Ekuador, di Stadion Manahan, Solo, Senin (20/11/2023) sore, pasukan Samba menang 3-1.
Hanya butuh 14 menit bagi Brasil untuk membuka keunggulan pada laga ini. Estevao lolos di kotak penalti dan melepaskan tembakan kaki kiri yang tak bisa dijangkau kiper Ekuador.
Setelah itu, pertarungan berjalan sengit. Ekuador perlahan bangkit dan memberikan perlawanan, bahkan mampu menyamakan kedudukan di injury time babak pertama.
Tepatnya menit ke-45+4, Michael Bermudez berhasil memaksimalkan kemelut di kotak penalti dan menceploskan bola ke gawang Brasil.
Namun, selepas jeda, kendali kembali kepada sang juara bertahan. Di pengujung laga, mereka sukses melesakkan dua gol tambahan.
Estevao mencatat brace lewat tendangan bebas yang berbelok arah di menit ke-70, sementara Luighi Hanri menuntaskan sebuah umpan silang di menit ke-90.
Brasil kini menanti pemenang duel Argentina versus Venezuela di babak 8 besar.
SPANYOL U-17 2-1 JEPANG U-17
Beberapa jam usai kemenangan Brasil, tim favorit lainnya, Spanyol, juga menyusul ke perempat final.
Itu setelah La Furia Roja unggul tipis 2-1 atas Jepang di Stadion Manahan, Solo, Senin (20/11/2023) malam.
Spanyol langsung menggebrak sejak awal laga. Hasilnya, baru lima menit, mereka sudah memecah kebuntuan lewat gol Quim Junyent.
Meski demikian, Jepang tak lantas kolaps. Mereka mampu mengimbangi sang raksasa Eropa, dan akhirnya mendapat gol balasan di menit ke-40.
Adalah Gaku Nawata yang berhasil menaklukkan kiper Spanyol, Raul Jimenez.
Pertandingan masih berjalan ketat usai turun minum, sampai akhirnya Marc Guiu melesakkan gol kemenangan buat Spanyol di menit ke-74.
Itu torehan kedua wonderkid FC Barcelona itu di Piala Dunia U-17 2023, mengantar Spanyol ke perempat final ketiga beruntun.
Pada babak 8 besar nanti, mereka akan menghadapi pemenangan Jerman kontra Amerika Serikat.