- Syahrian Abimanyu dan Liridon Krasniqi sama-sama pemain penjaman Newcastle Jets.
- Klub Liga Australia ini meminjam kedua pemain dari Johor Darul Takzim, kontestan Liga Super Malaysia.
- Liridon Krasniqi adalah pemain naturalisasi Malaysia dan akan membela timnas negeri itu.
SKOR.id - Liridon Krasniqi, rekan setim Syahrian Abimanyu asal Malaysia di Newcastle Jets, ternyata punya kisah hidup yang keras di Eropa.
Jika Liridon Krasniqi memilih untuk membangun rumah, maka dia akan melakukannya dengan tangannya sendiri.
Pekerjaan kasar membangun rumah diakuinya tidak akan menjadi masalah bagi pemain naturalisasi murni Malaysia yang kedua itu.
Ini karena Liridon sebenarnya berpengalaman dalam pekerjaan kasar di lokasi konstruksi sebelum dia mendapat kontrak sebagai pemain sepak bola profesional.
Saat ini, pemain dengan sapaan baru Mat Don, bermain bersama Newcastle Jets di Liga Australia atau A-League.
Dia gabung klub itu dengan status pinjaman dari Johor Darul Tazim (JDT) dan mengaku hidupnya dulu cukup sulit.
Pada usianya yang masih belia, Liridon rela melakukan pekerjaan apa saja untuk menghidupi keluarganya.
Hal itu dilakukan sembari menunggu tawaran dari klub sepak bola di negara asalnya, Kosovo saat itu.
"Ketika saya masih muda, saya menghabiskan banyak waktu di jalanan. Saya mencoba membantu keluarga," ujar Liridon.
"Saya berlatih sendiri. Tidak peduli saat hujan, salju, atau badai, saya tetap turun untuk berlatih."
"Saya berlatih keras karena saya tahu waktunya akan tiba nanti (mendapat kontrak dari klub)," ucapnya di situs resmi Newcastle Jets.
Berbagi pengalamannya di Liga Malaysia, Matn Don mengaku telah mengambil keputusan yang tepat untuk hijrah ke Kedah FA (kini Kedah Darul Aman FC) pada 2015.
"Bermain di Malaysia cukup jauh dari rumah saya. Saya tidak pernah berharap untuk melangkah lebih jauh dari itu," tutur Liridon.
"Saya menganggap periode bermain di Malaysia paling sukses. Saya sangat mencintai negara ini," kata pemain yang akan mengenakan jersey timnas Malaysia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia tengah tahun ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Timnas Malaysia lainnya:
Timnas Malaysia Bakal Jalani TC di Fasilitas Mewah Johor Darul Takzim
Timnas Malaysia Gigit Jari, Gelandang Kelahiran AS Pilih Bela Puerto Riko