- Realme beberapa waktu yang lalu meluncurkan produk barunya, yakni Realme 8 5G.
- Untuk merayakan kedatangan produk barunya, Realme menggandeng pemain PUBG Mobile profesional, Nizar "Microboy" Lugatio Pratama.
- Dalam perayaan itu Realme menantang pemain PUBG Mobile Indonesia untuk bertanding satu lawan satu atau by one menghadapi pilar EVOS Reborn tersebut.
SKOR.id - Realme gandeng Microboy dan tantang gamer adu skill.
Salah satu brand smartphone di Indonesia, Realme, baru-baru ini resmi meluncurkan produk barunya.
Produk tersebut adalah smartphone teranyar mereka, Realme 8 5G yang diklaim merupakan smartphone 5G paling terjangkau.
Kedatangan Realme 8 5G tersebut nyatanya berhasil melewati ekspektasi brand smartphone asal China tersebut.
Untuk merayakan kehadiran Realme 8 5G, Realme mengumumkan event terbarunya.
Dalam event-nya kali ini, Realme menggandeng pemain PUBG Mobile profesional, Nizar "Microboy" Lugatio Pratama.
Dalam ajang tersebut Realme menantang para gamer khususnya PUBG Mobile di Indonesia untuk "main bareng" (mabar) atau lebih tepatnya bertempur satu lawan satu (by one).
Bagi gamer yang ingin merasakan mabar dengan in-game leader EVOS Reborn tersebut, caranya cukup mudah.
Gamer hanya perlu mengunggah video knock tanpa attachment scope terbaik ke Instagram akun masing-masing dengan durasi maksimal 1 menit.
Lalu pemain juga perlu mention @evos.microboy dan @realmeindonesia dengan hashtag #realme85GxMicroboy.
10 orang terpilih akan bertanding memperebutkan prize pool senilai Rp 20 juta dengan bermain 1 lawan 1.
Dari 10 orang tersebut hanya akan ada satu yang berhak menghadapi Microboy.
Pertandingan puncak tersebut juga dijadwalkan bakal disiarkan langsung pada 17 Juli mendatang.
Tak hanya meluncurkan event Realme x Microboy, Realme juga mengumumkan penurunan harga produk smartphone miliknya yang lain, yakni Realme C21.
Smartphone tersebut turun harga Rp200 ribu dari hampir Rp2 juta menjadi Rp1,799 juta.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Punya Skill Mumpuni, LW Tak Ambil Pusing Bersaing di EVOS Lynx https://t.co/GyEcHDDo6j— SKOR.id (@skorindonesia) June 25, 2021
Berita PUBG Mobile lainnya:
PUBG Mobile Umumkan Kolaborasi dengan Legenda Timnas Prancis dan Belanda, Eks Manchester United