- Real Madrid mengalahkan Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol 2022-2023.
- Real Madrid unggul 3-1 dalam duel yang dihelat pada Minggu (16/10/2022) malam WIB tersebut.
- Pelatih El Real, Carlo Ancelotti, menyebut kunci kemenangan timnya pada laga El Clasico ini.
SKOR.id - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, menilai permainan timnya di babak pertama menjadi kunci kemenangan atas Barcelona.
Real Madrid sukses mengalahkan Barcelona dengan skor 3-1 dalam lanjutan Liga Spanyol 2022-2023, Minggu (16/10/2022) malam WIB.
Tiga gol Madrid dicetak Karim Benzema, Federico Valverde, dan Rodrygo Goes sedangkan satu gol Barca disarangkan Ferran Torres.
Menurut Carlo Ancelotti, penampilan timnya di babak pertama yang menjadi kunci kemenangan El Real.
"Babak pertama adalah kuncinya. Kami lebih baik, kuat, dan tajam. Kami bermain dari belakang karena mereka sangat menekan," kata Ancelotti.
"Kami bermain dengan percaya diri, bermain dari belakang dan kami kuat di depan. Semua orang terlibat dan itu adalah kunci untuk memenangkan pertandingan," imbuhnya.
Mantan pelatih AC Milan itu kemudian menyebutkan jika fokusnya adalah meraih kemenangan, bukan mencetak banyak gol.
"Mencetak banyak gol adalah hal yang berbeda. Kami memikirkan tentang kemenangan, bukan mencetak tim yang meronta-ronta," ucap Ancelotti lagi.
Kemenangan ini membuat Real Madrid memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol 2022-2023 dengan 25 poin dari 9 pertandingan.
Selanjutnya, tim berjuluk Los Merengues itu dijadwalkan bertandang ke markas Elche pada 20 Oktober 2022.
Berita Real Madrid Lainnya:
Carlo Ancelotti: Karim Benzema akan Memenangkan Ballon d'Or 2022
Hasil Real Madrid vs Barcelona: Menang 3-1, Los Blancos Ambil Alih Puncak Klasemen