- Real Madrid tersingkir di babak 16 besar Liga Champions setelah kalah 1-2 dari Manchester City, Jumat (8/8/2020).
- Toni Kross mengaku sangat kecewa dengan hasil tersebut.
- Namun, pemain asal Jerman itu punya cara cerdik untuk bisa move on.
SKOR.id- Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, punya cara sendiri agar bisa move on atas kekalahan Real Madrid di Liga Champions, Sabtu (8/8/2020) dini hari WIB.
Dilansir dari Goal, pemain asal Jerman itu ingin liburan dan berencana tak akan menonton sisa pertandingan di Liga Champions musim ini.
"Saya ingin memenangkan setiap gelar yang mungkin. Jadi saat ini, saya kecewa. Kemudian saya menantikan liburan. Saya mungkin tidak akan menonton sisa kompetisi," ujar Toni Kroos.
Wajar jika pemain berusia 30 tahun itu sangat kecewa. Los Blancos baru saja merayakan gelar Liga Spanyol.
Kepercayaan diri dan optimisme mereka pada laga-laga selanjutnya masih sangat tinggi. Sayang, juara Liga Spanyol itu gagal menyegel tiket delapan besar Liga Champions.
Mereka dikalahkan Manchester City dengan skor 1-2. Los Merengues undur diri dari gelaran Liga Champions musim ini di babak 16 besar dengan kekalahan agregat gol 4-2.
Bagi Zidane, ini pertama kali dirinya tersingkir dari kompetisi antarklub terelite Eropa setelah tiga kali membawa Si Putih juara pada 2016 hingga 2018.
Meski demikian, Toni Kroos tetap sportif dengan kekalahan yang diterima timnya tersebut. Ia juga memberi pujian kepada Manchester City yang berhasil lolos ke babak berikutnya.
"Kami tidak bermain bagus di babak pertama dan membantu mereka mencetak gol," kata Kroos, soal pertandingan.
The Citizens unggul lewat gol yang dicetak oleh Raheem Sterling pada menit ke-9 dan Gabriel Jesus pada menit ke-68.
Sementara, satu-satunya gol Los Blancos dini hari tadi dicetak oleh Karim Benzema pada menit ke-28.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Real Madrid Lainnya:
Manchester City vs Real Madrid - Pertama Kali Zinedine Zidane Tersingkir di Liga Champions
Guardiola: Gabriel Jesus Pemain Terbaik dalam 2 Laga Lawan Real Madrid