SKOR.id - Real Madrid dan Barcelona mulai saat ini tidak boleh lagi menggunakan kata El Clasico untuk pertandingan mereka.
Lembaga Otoritas Paten dan Brand Spanyol mengumumkan hal tersebut pada Sabtu (27/5/2023).
Keputusan itu seiring dengan keputusan lembaga tersebut menolak keinginan kedua tim menjadikan nama El Clasico sebagai nama resmi untuk duel mereka.
Dengan keputusan tersebut, berarti pula, nama El Clasico resmi tidak dapat lagi digunakan baik oleh Real Madrid dan Barcelona atau keduanya dalam mempromosikan duel kedua tim raksasa Liga Spanyol tersebut.
El Clasico sendiri menjadi istilah yang sudah sangat umum yang juga identik dengan pertandingan serta persaingan antara Real Madrid dan Barcelona atau sebaliknya, khususnya di Liga Spanyol.
Publik sepak bola Eropa bahkan dunia menantikan setiap musim kapan laga El Clasico antara Barcelona dan Real Madfrid digelar. Termasuk duel keduanya di ajang Liga Champions atau di piala domestik seperti Piala Raja dan Piala Super Spanyol.
Seiring dengan itu pula, nama El Clasico menjadi nama yang digunakan oleh Barcelona dan Real Madrid untuk mempromosikan duel tersebut.
Dari sisi media massa termasuk broadcaster, nama El Clasico pun selalu digunakan untuk memanaskan dan menajamkan persaingan kedua tim. Biasanya digunakan jelang pertandingan keduanya akan digelar.
Milik LaLiga
Keputusan Lembaga Paten dan Brand Spanyol yang melarang Barcelona dan Real Madrid menjadikan brand resmi laga mereka, karena nama tersebut sama dengan "ElClasico" milik LaLiga.
Menurut sejumlah pers Eropa, ElClasico sudah ada yang memilikinya yaitu LaLiga.
Karena itulah, El Clasico yang diinginkan Real Madrid dan Barcelona tidak dapat diberikan karena nama itu terlalu sama dengan nama brand milik LaLiga.
Lembaga Nama dan Hak Paten Spanyol menjelaskan bahwa akan membingungkan jika nama tersebut juga diberikan untuk laga Real Madrid vs Barcelona.
Nama atau istilah El Clasico sendiri pun kemudian digunakan di negara-nagara lain untuk membuat laga di kompetisi mereka semakin menarik.
Boleh jadi, inilah yang membuat Barcelona kemudian mengajukan brand tersebut. Namun, upaya itu jusru membuat Blaugrana kini kehilangan nama El Clasico.
Meski demikian, terkait keputusan ini, pihak Barcelona akan mengajukan banding. Blaugrana memiliki waktu setidaknya satu bulan untuk memperjuangkan brand El Clasico tersebut.