- Real Betis kembali menelan kekalahan saat tandang ke Athletic Bilbao, Sabtu (20/6/2020).
- Dalam 10 pertandingan terakhir Liga Spanyol, Betis hanya memetik satu kemenangan.
- Betis kini berada di posisi ke-14, terpaut delapan poin dari zona degradasi.
SKOR.id - Real Betis memutuskan memecat pelatih Rubi Ferrer dan menggantikannya dengan Alexis Trujillo, menyusul kekalahan 0-1 dari Athletic Bilbao pada Sabtu (20/6/2020).
Kekalahan tersebut berpotensi menjerat Betis dalam pusaran zona degradasi. Tim asal Andalusia tersebut kini berada di peringkat ke-14, terpaut delapan poin dari zona merah, setelah hanya memetik satu kemenangan dalam 10 laga terakhir Liga Spanyol.
Demi menyelamatkan Betis, klub pun terpaksa melakukan perubahan dengan mencopot jabatan Rubi sebagai pelatih. Sebagai gantinya, Trujillo, pemain yang pernah menjadi ikon Verdiblancos naik pangkat dari posisinya sebagai koordinator olahraga.
Mantan pemain yang memperkuat hampir 300 laga untuk Betis tersebut akan mendampingi tim utama dalam sembilan laga sisa musim ini.
"Alexis Trujillo, mantan pemain dan kapten Hijau-Putih, yang sebelumnya menjabat koordinator olahraga klub, akan menjadi pelatih baru hingga akhir musim," begitu bunyi pernyataan resmi Real Betis.
"Klub juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Joan Francesc Ferrer Sicilia 'Rubi' dan staf teknisnya atas semua jasa dan berharap yang terbaik untuk masa depan mereka."
Rubi didatangkan setelah berhasil membuat Espanyol tampil impresif dan mengakhiri musim lalu di posisi ketujuh. Demi sang pelatih baru, Betis bahkan aktif mendatangkan banyak pemain musim panas lalu.
Mereka memboyong Giovani Lo Celso seharga 23 juta pounds (sekitar Rp404 miliar) meski akhirnya dijual ke Tottenham Hostpur. Betis juga merekrut bomber Espanyol, Borja Iglesias yang dibanderol 25 juta pounds.
Tim tetangga Sevilla ini bahkan berhasil mencuri perhatian setelah sukses mendatangkan bintang Liga Prancis, Nabil Fekir dari Olympique Lyon.
Sayangnya, tambahan pemain baru tersebut tidak memberikan dampak signifikan di perjalanan Betis musim ini. Penampilan Verdiblancos bahkan anjlok saat memasuki paruh kedua musim.
Kemenangan seolah menjauh dari skuat asuhan Rubi meski sebelum kompetisi terhenti akibat virus corona, mereka berhasil menekuk Real Madrid di Villamarin.
Namun, begitu restart La Liga, Betis kembali kesulitan memetik poin maksimal. Dari tiga laga terakhir, mereka menelan dua kekalahan (dari Sevilla dan Bilbao) dan sekali seri (versus Granada).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Real Betis lainnya:
Julen Lopetegui Puji Reaksi Skuat Sevilla dalam Kemenangan atas Real Betis
Sevilla vs Real Betis: Dani Alves Ikut Panaskan Derbi Sevilla