SKOR.id - Kokohnya pertahanan menjadi salah satu kunci keberhasilan PSM Makassar menjuarai Liga 1 2022-2023.
Mereka merupakan tim dengan angka kebobolan paling sedikit kedua di Liga 1 2022-2023, setelah Persija Jakarta.
PSM hanya kemasukan 28 gol dari 34 pertandingan, sedangkan tim berjuluk Macan Kemayoran kebobolan 27 gol.
Minimnya angka kemasukan Juku Eja, julukan PSM, tidak sedakar karena adanya penjaga gawang yang tampil tangguh.
Tapi juga berkat solidnya para pemain di lini perahanan. Salah satu pemain yang menonjol tentu saja Yuran Fernandes.
Ia bahkan terpilih menjadi salah satu bek tengah di dalam Best XI Liga 1 2022-2023 versi operator kompetisi, PT LIB.
Berdasarkan data Skor Stats, pemain asing berusia 28 tahun ini terlibat pada 28 pertandingan PSM di Liga 1 2022-2023.
Menariknya, keseluruhan laga selalu dijalaninya sebagai starter, atau total sudah menjalani 2.504 menit bermain.
Sebagai seorang bek tengah, Yuran Fernandes cukup agresif dalam menyerang, sebab turut menciptakan lima gol.
Masing-masing golnya tercipta ke gawang Arema FC, Persebaya Surabaya, Dewa United FC, Bali United, dan Persik Kediri.
Catatan itu tidak lepas karena sosoknya sebagai salah satu eksekutor penalti Juku Eja. Empat gol dicetak dari titik putih.
Faktanya, ia memang tak hanya solid dalam bertahan, tapi kala membantu serangan tercatat melepaskan 33 tembakan.
Dalam permainan tim, Yuran Fernandes melepaskan 667 operan dengan akurasi 73 persen atau ada 486 umpan sukses.
Untuk "menyaring" serangan lawan, ia setidaknya melakukan 69 tekel, 128 intersep, 139 sapuan bola dan 18 kali memblok tembakan.
Penampilan tanpa kompromi pun ditunjukkan, 36 pelanggaran dilakukan dan ada tujuh kartu kuning serta satu kartu merah diterimanya.
Rapor Penampilan Yuran Fernandes di Liga 1 2022-2023:
28 Main
28 Starter
2.504 Menit main
5 Gol
Serangan
Gol penalti 4
Gol freekick 0
Assist 0
Umpan kunci 2
Tembakan 33
Tembakan terarah 16
Tembakan kena mistar 1
Akurasi tembakan 49%
Permainan Tim
Umpan 667
Umpan sukses 486
Akurasi umpan 73%
Umpan silang 3
Umpan terobosan 1
Umpan kepala 84
Bertahan
Penyelamatan 0
Penyelamatan penalti 0
Penyelamatan krusial 0
Tekel 69
Tekel sukses 48
Intersep 128
Sapuan 139
Blok tembakan 18
Pelanggaran
Melanggar 36
Dilanggar 28
Offside 2
Kartu kuning 7
Kartu kuning-merah 0
Kartu merah 1