- Timnas U-19 Indonesia telah menyelesaikan tiga laga di Kroasia dengan meraih satu hasil imbang dan menelan dua kekalahan.
- Witan Sulaeman, gelandang timnas U-19 Indonesia mencatatkan umpan sukses tiga kali dalam tiga laga di Kroasia ini.
- Braif Fatari dan Irfan Jauhari, duo penyerang timnas U-19 Indonesia mencatatkan tembakan terbanyak dalam tiga pertandingan.
SKOR.id - Timnas U-19 Indonesia sudah menjalani tiga laga uji tanding selama di Kroasia dalam pertandingan yang bertajuk International Friendly Tournament U-19 2020.
Dalam tiga pertandingan yang dilakoni di Kroasia, timnas U-19 Indonesia meraih satu hasil imbang dan menelan dua kekalahan.
Pada laga pembuka Sabtu, 5 September 2020, timnas U-19 Indonesia dipaksa tumbang dengan skor 0-3 oleh Bulgaria U-19.
Skuad asuhan Shin Tae-yong kembali menelan kekalahan kedua, Selasa, 8 September 2020, seusai dipermalukan oleh tuan rumah Kroasia U-19 dengan skor telak 1-7.
Terakhir, pada Jumat, 11 September 2020, timnas U-19 Indonesia sukses menahan imbang Arab Saudi dengan skor 3-3. Meski sebelumnya, anak asuh Shin Tae-yong tertinggal 0-3 terlebih dahulu.
Dari data yang dihimpun Statoskop dari tiga pertandingan uji tanding skuad Garuda Muda di Kroasia, tercatat statistik terbaik para pemain timnas U-19 Indonesia.
Diawali Witan Sulaeman, pemain yang mencatatkan umpan kunci terbanyak. Dari data yang didapat, pemain asal klub Serbia, FK Radnik Surdulica itu tiga kali memberi umpan manis.
Duo penyerang timnas U-19 Indonesia, Braif Fatari dan Irfan Jauhari mengoleksi tembakan terbanyak yang terukur.
Keduanya tiga kali mampu melakukan tembakan dengan persentase 33 persen.
Lebih dari itu, fullback kiri timnas U-19 Indonesia, Pratama Arhan mencatatkan intersep terbanyak, sebanya 13 kali.
Sedangkan pemain berposisi bek milik Bali United, Komang Tri Arta Wiguna mencatatkan sapuan bola terbanyak, 22 kali.
Pemain berposisi striker, Saddam Emiruddin Gaffar merupakan pemain yang mengoleksi pelanggaran terbanyak, selama sembilan kali dalam tiga pertandingan.
Sementara itu, Irfan Jauhari merupakan pemain timnas U-19 Indonesia yang paling banyak dilanggar.
Selain itu terdapat dua pemain yang tercatat banyak mengoleksi offside terbanyak. Mereka adalah Witan Sulaeman dan Irfan Jauhari, masing-masing terkena offside dua kali.
Dengan memanfaatkan postur tubuhnya, Saddam Emiruddin Gaffar dapat memenangi duel udara dalam tiga laga, sebanyak tujuh kali dengan persentase 57 persen.
Sedangkan Witan Sulaeman menjadi pemain yang paling banyak melakukan tekel sukses terbanyak sebanyak 10 kali atau dengan persentase 70 persen.
Sang kapten serta jendral lapangan tengah, David Maulana mencatat operan terbanyak, 80 kali dengan persentase 75 persen.
Kembali, mantan pemain PSIM Yogyakarta, Witan Sulaeman penjadi pemain yang paling banyak mendribel bola dengan melakukannya delapan kali dan persentase 75 persen.
Pulang dari Belanda, Bek Muda Timnas Vietnam Cedera dan Absen 6 Pekanhttps://t.co/Fw7LFxU7Tk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 12, 2020
Terakhir, David Maulana dan Pratama Arhan juga menjadi pemain yang sukses melakukan ball recovery, sebanyak tujuh kali.
Dari tiga laga yang dimainkan timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong mengaku pekerjaan rumahnya adalah memperbaiki proses transisi bertahan.
"Pada tiga kali uji coba terlihat pertahanan menjadi pekerjaan rumah untuk segera kami poles lebih baik lagi," ujar Shin Tae-yong.
"Stamina pemain juga harus makin ditingkatkan," kata Shin Tae-yong dalam laman resmi PSSI.
Data Statistik Pemain Timnas U-19 Indonesia pada 3 Uji Tanding di Kroasia
Umpan kunci terbanyak: Witan Sulaeman (3)
Tembakan terbanyak (akurasi): Braif Fatari & Irfan Jauhari (3) atau (33%)
Intersep terbanyak: Pratama Arhan (13)
Sapuan terbanyak: Komang Tri (22)
Pelanggaran terbanyak: Saddam Gaffar (9)
Dilanggar terbanyak: Irfan Jauhari (8)
Offside terbanyak: Irfan Jauhari dan Witan Sulaeman (2)
Duel udara terbanyak (akurasi): Saddam Gaffar (7) atau (57%)
Tekel terbanyak (akurasi): Witan Sulaeman (10) atau (70%)
Operan terbanyak (akurasi): David Maulana (80) atau (75%)
Dribel terbanyak (akurasi): Witan Sulaeman (8) atau (75%)
Ball recovery: David Maulana & Pratama Arhan (7)
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Witan Sulaeman lainnya:
Man of The Match Timnas U-19 Indonesia saat Imbang Lawan Arab Saudi: Witan Sulaeman
Witan Akui Ada Masalah Adaptasi Cuaca, tapi Siap Berlaga untuk Timnas Indonesia U-19