- Berikut ini adalah rapor pemain ASEAN di Meiji Yasuda J1 League pekan ke-30.
- Theerathon Bunmathan bermain imbang di laga Derbi Yokohama.
- Duo Chanathip Songkrasin dan Dang Van Lam masih cedera.
SKOR.id - Berikut ini adalah rapor para pemain Asia Tenggara di pekan ke-30 Meiji Yasuda J1 League 2021, termasuk Theerathon Bunmathan di Derbi Yokohama.
Pekan ke-30 Meiji Yasuda J1 sudah selesai digelar pada akhir pekan kemarin.
Bagi fans di kawasan Asia Tenggara, ada beberapa aksi pemain-pemain asal ASEAN yang ditunggu penampilannya.
Berikut ini adalah rapor ketiga pemain ASEAN di Meiji Yasuda J1 League untuk pekan ini:
Theerathon Bunmathan (Yokohama F. Marinos)
Pemain asal Thailand ini masih jadi andalan Marinos di pos bek kiri dan kembali jadi starter.
Meski begitu, Theerathon tak main penuh seperti biasa, ia ditarik keluar pada menit ke-63 untuk digantikan Ken Matsubara saat laga imbang 1-1.
Laga kemudian berakhir imbang 2-2, membuat Marinos tetap di peringkat kedua, sembilan angka dari Kawasaki Frontale di puncak klasemen.
Sepanjang 63 menit, Theerathon melakukan sekali sapuan dan sekali tekel, serta memenangi dua dari empat duel yang ia jalani.
Menyentuh bola 70 kali, ia punya akurasi umpan 85 persen (51/60), memberi satu umpan kunci, dan sekali menembak meski melenceng dari sasaran.
Chanathip Songkrasin (Hokkaido Consadole Sapporo)
Chanathip harus kembali absen, kali keempat secara beruntun di Liga Jepang.
Pemain asal Thailand itu masih bermasalah dengan cedera adduktor, cedera yang mulai ia derita pada pertengahan Agustus lalu. Ia sempat sekali berlaga sebelum kemudian cederanya kambuh.
Posisi Chantahip di belakang striker diisi oleh Takuma Arano dan Takuro Kaneko sebagai dua pemain di belakang striker tunggal.
Consadole kalah 0-2 saat menjamu Sanfrecce Hiroshima di kandang sendiri, Sapporo Dome.
Dang Van Lam (Cerezo Osaka)
Dang Van Lam kembali tak turun berlaga. Ia mengalami cedera dislokasi bahu parah yang kabarnya bisa membuat Lam absen beberapa bulan dan mengharuskannya menjalani operasi.
Lam baru dua kali bermain musim ini, sekali di Piala Kaisar dan sekali di Liga Champions Asia, belum menjalani debutnya di Cerezo.
Tempat utama di bawah mistar gawang Tim Sakura masih diisi kiper asal Korea Selatan, Kim Jin-hyeon.
AROMA INDONESIA TERCIUM DI HIROSHIMA
Patung Garuda dari Indonesia menghiasi EDION Stadium Hiroshima, kandang klub @J_League_En Sanfrecce Hiroshima
Setelah patung, kapan ya kira-kira ada pemain Indonesia yang berlaga di @sanfrecce_SFC ?
Selengkapnya: https://t.co/lsAOOBQUmw pic.twitter.com/mWU2f9HLfj— SKOR.id (@skorindonesia) September 24, 2021
Berita J.League Lainnya:
Ada Patung Garuda dan Nuansa Indonesia di Kandang Sanfrecce Hiroshima