- Rans Nusantara FC akhiri kerja sama dengan Alfin Tuasalamony.
- Bek serbabisa itu memperkuat Rans Nusantara FC sejak pertengahan musim lalu.
- Alfin Tuasalamony adalah pemain keempat yang dilepas The Prestige Phoenix pada jendela transfer kali ini.
SKOR.id - Rans Nusantara FC resmi berpisah dengan salah satu pilar mereka, Alfin Tuasalamony, pada Jumat (27/1/2023).
Pengumumannya disampaikan oleh klub milik Raffi Ahmad tersebut melalui Instagram.
"Terimakasih atas segala pengorbanan dan tenaga yang sudah diberikan @alfin.tuasalamony15," tulis mereka.
"Sungguh pengalaman yang luar biasa untuk berjuang bersama. Ke mana pun kamu pergi semoga kesuksesan selalu menyertai!"
Alfin Tuasalamony bergabung dengan Rans Nusantara FC pada pertengahan musim lalu, ikut membantu tim berjuluk The Prestige Phoenix promosi ke Liga 1.
Mantan bek timnas Indonesia ini kemudian tampil dalam 14 pertandingan di Liga 1 2022-2023, dengan total 951 menit bermain.
Belum diketahui langkah Alfin Tuasalamony selanjutnya, tapi ada rumor ketertarikan dari PSM Makassar, Barito Putera, sampai mantan klubya, Persija.
View this post on Instagram
Pemain 29 tahun ini menjadi sosok ketiga yang meninggalkan tim asuhan Rahmad Darmawan pada jendela transfer paruh musim.
Sebelum Alfin, Rans Nusantara FC juga melepas Sandi Sute, Victor Sallinas, dan Meru Kimura (pinjaman).
Dan, sepertinya, eksodus belum akan berhenti. Belakangan, santer berembus kabar bahwa striker Wander Luiz juga akan angkat koper.
Namun, sampai saat ini, belum ada konfirmasi maupun pengumuman langsung dari pihak Rans Nusantara FC.
Baca Juga Berita Rans Nusantara FC Lainnya:
Bursa Transfer Liga 1: Rans Nusantara FC Resmi Akhiri Kerja Sama dengan Victor Sallinas