- Gelandang Inter Milan, Radja Nainggolan, selalu membuka pintu untuk kembali ke mantan klubnya, AS Roma.
- Pemain yang kini dipinjamkan ke Cagliari itu merasa dicintai oleh semua orang di Olimpico.
- Keputusan Radja Nainggolan meninggalkan AS Roma pada 2018 adalah karea keberadaan Luciano Spalletti sebagai pelatih Inter Milan.
SKOR.id - Gelandang Inter Milan yang dipinjamkan ke Cagliari, Radja Nainggolan, selalu berkeinginan untuk kembali memperkuat AS Roma.
Pemain berdarah Indonesia itu melejit jadi bintang besar saat merumput bersama I Giallorossi, dan mencapai puncak karirnya di Stadion Olimpico.
Namun, pada 2018, Radja Nainggolan memilih untuk hengkang ke Inter Milan. Sayang, dia tak cocok dalam tim asuhan Antonio Conte dan kini justru dipinjamkan ke Cagliari.
Berita Liga Italia Lainnya: Klub-klub Liga Italia Bisa Kembali Berlatih Mulai 18 Mei 2020
Radja Nainggolan merasa dicintai oleh semua orang di AS Roma. Hal tersebut yang membuatnya selalu bersemangat untuk memberikan yang terbaik ketika memperkuat Tim Serigala.
Dirinya mengaku ingin kembali ke ibukota Italia jika ada kesempatan. "Saya akan kembali ke Roma. Jika kondisinya membaik, saya akan pulang," ujar Nainggolan.
Meski merasa berat meninggalkan Roma, dua tahun lalu, Nainggolan menegaskan bahwa itu murni keputusannya sendiri.
Alasan terbesar Radja Nainggolan kala itu adalah keberadaan Luciano Spalletti sebagai pelatih Inter Milan.
Maklum, Spalletti merupakan sosok yang sangat berjasa dalam karier Nainggolan, termasuk memoleks performanya semasa berkostum Roma.
"Saya bersenang-senang dengannya di Roma. Itu membuat pilihan saya mudah. Spalletti adalah pelatih terbaik yang pernah saya miliki," tambah Nainggolan.
Tapi, ketika Conte datang sebagai allenatore anyar di Stadion Giuseppe Meazza, musim panas lalu, karier Nainggolan bersama Inter pun ikut tenggelam.
Berita Liga Italia Lainnya: Segera Gelar Latihan, Dua Pemain Asing AC Milan Belum Tiba di Italia
Radja Nainggolan kini terlempar ke Cagliari, di mana dia telah bermain 24 kali di semua kompetisi. Gelandang asal Belgia itu juga menyumbangkan lima gol dan mencatatkan enam assist.