- Pelatih Barcelona, Quique Setien tak yakin timnya mampu memenangi sembilan laga tersisa di Liga Spanyol.
- Pertandingan yang digelar tertutup dirasa akan menguntungkan Barcelona kala melawat ke markas Sevilla.
- Pria berusia 61 tahun itu juga memberi ucapan selamat kepada Riqui Puig yang tampil apik saat melawan Leganes.
SKOR.id - Barcelona masih memuncaki klasemen Liga Spanyol dengan keunggulan dua poin dari sang rival, Real Madrid hingga jornada ke-29.
Meski begitu, Quique Setien ragu anak asuhnya mampu menyapu bersih sembilan laga yang tersisa. Ia merasa Barca bisa kehilangan poin sewaktu-waktu.
"Saya ragu, walaupun tim ini mampu melakukannya. Kenyataannya, kami memenangkan dua laga setelah liga dilanjutkan, dengan enam gol tanpa kebobolan," kata Setien.
"Itu bagus dan lebih baik dari tim lainnya, tapi sulit untuk meraih tiga poin pada setiap laga. Walaupun sulit, itu masih mungkin terjadi."
Lionel Messi dan kolega akan melawat ke Estadio Sanchez Pizjuan, markas dari Sevilla, Sabtu (20/6/2020) dini hari WIB. Setien merasa cukup diuntungkan dengan laga yang akan digelar tertutup.
"Itu mungkin menguntungkan kami, tapi itu tergantung bagaimana pertandingan berjalan. Ini adalah laga tandang ketiga kami dan nampaknya akan sulit."
"Kami harus bermain dengan sebaik mungkin. Menang pada laga ini tidak menentukan siapa yang akan menjadi juara, tapi setidaknya kami akan jauh lebih percaya diri," ia menambahkan.
Secara khusus, Quique Setien juga memberikan ucapan selamat kepada talenta muda Barcelona, Riqui Puig, yang tampil saat klub Katalan itu melawan Leganes dua hari yang lalu.
"Saya turut senang atas tampilnya ia pada pertandingan kemarin, sayangnya ia tidak mencetak gol."
"Dia adalah pemain yang aktif. Saya akan mengingatnya. Dia akan mendapatkan waktu bermain lebih banyak jika memang ia layak," tutup eks juru taktik Real Betis tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Ini Rekor Marco Asensio Saat Comeback dengan Real Madridhttps://t.co/csb3tDiHOF— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 19, 2020
Berita Barcelona Lainnya:
Prediksi Liga Spanyol: Sevilla vs Barcelona
Quique Setien Desak UEFA Izinkan Barcelona Menjamu Napoli di Camp Nou