- Luizinho Passos menilai ada kemiripan antara Aqil Savik, kiper Persib Bandung, dengan Nelson Dida, eks-kiper AC Milan.
- Menurut Luizinho Passos, Aqil dan Dida memiliki postur tubuh yang mirip dan kekuatan yang sama baiknya.
- Passos pun optimistis Aqil bakal menjadi penjaga gawang masa depan di Persib Bandung.
SKOR id - Pelatih kiper Persib Bandung Luizinho Passos sangat dekat dengan para anak didiknya. Hubungan emosionalnya sangat mencair.
Dia juga tidak pelit pujian. Jika dirasa anak asuhnya pantas dipuji, pelatih berpaspor Brasil itu tidak sungkan mengungkapkan kekagumannya.
Kali ini kiper muda Persib, Aqil Savik, yang mendapat pujian. Passos mengatakan tongkrongan Aqil mengingatkannya pada sosok Nelson de Jesus Silva Dida.
Dida, nama bekennya, adalah penjaga gawang legendaris AC Milan. Dia juga menjadi benteng kokoh timnas Brasil.
Persamaan Aqil dengan Dida, menurut Passos, keduanya punya postur badan yang tinggi dan tegap. Selain juga kehebatan tekniknya.
"Melihat gaya Aqil saya teringat Dida. Dida kiper hebat, tinggi, cepat, dan kuat," kata Passos di laman klub.
"Saya juga melihat Aqil seperti itu di dalam latihan sehari-hari. Aqil kiper hebat," mantan pelatih kiper Borneo FC itu menambahkan.
Berdasarkan pengamatannya, Passos optimistis kiper jebolan Diklat Persib itu bakal menjadi kiper masa depan tim berjulukan Maung Bandung.
Aqil punya potensi dan kapasitas besar di bawah mistar gawang Persib. Apalagi usia Aqil masih sangat muda, yakni baru 21 tahun.
"Saya yakin dia akan menjadi bintang di masa depan. Saya percaya padanya," ujar pelatih kiper asing pertama di tim Persib.
Untuk melihat kemampuan Aqil, menurut Passos, tidak bisa dari satu pertandingan yang dimainkannya. Itu tidak cukup menilai kapasitas seorang kiper.
"Sekarang tinggal berikan dia peluang untuk tampil di beberapa pertandingan. Harus ada beberapa kesempatan agar seorang kiper menemukan mental yang kuat dalam bertanding," Passos menuturkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persib Lainnya:
Robert Alberts Pastikan Pemain Persib Makin Siap Menyambut Liga 1 2020
Klub Indonesia Paling Populer di Asia, Persija Kalahkan Persebaya dan Persib
Ini Jadwal Pemain Persib Bandung Akan Menjalani Program Latihan Lengkap