- Performa Irfan Jauhari saat bermain melawan PSM Makassar mendapatkan pujian dari pelatih Persija Jakarta, Sudirman.
- Menurut Sudirman, Irfan Jauhari adalah pemain muda yang memiliki prospek cerah untuk Persija.
- Sudirman pun berharap manajemen Persija mampu mempermanenkan status Irfan Jauhari yang saat ini merupakan pinjaman.
SKOR.id – Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, memberikan pujian untuk Irfan Jauhari yang tampil impresif saat berjumpa PSM Makassar pada pekan ke-32 Liga 1 2021-2022.
Di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Senin (21/3/2022), Irfan Jauhari sukses menyumbang satu gol untuk membawa Persija menang 3-1 atas PSM.
Sudirman mengatakan, Irfan Jauhari menjadi salah satu pemain terbaik yang didatangkan tim berjuluk Macan Kemayoran pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2021-2022.
"Irfan adalah pemain pinjaman yang baik. Ini adalah rekrutan terbaik Persija di bursa transfer paruh musim," kata Sudirman pada konferensi pers pascapertandingan.
"Irfan pemain muda yang penuh energi. Selain kuat saat menjaga bola, ia juga memiliki feeling goal yang baik," ia melanjutkan
Sejauh ini, performa penyerang muda yang dipinjam dari Persis Solo itu memang cukup mengagumkan, sebab sukses menyumbang lima gol dari 13 laga bersama Persija.
Sudirman pun berharap, manajemen Macan Kemayoran bisa bergerak untuk mempermanenkan status eks-pemain Bali United itu di tim.
Pasalnya, penyerang berusia 21 tahun ini memiliki prospek cerah di masa mendatang, meski sepenuhnya menyerahkan keputusan itu kepada pihak manajemen klub.
"Untuk masa depannya di Persija, saya belum tahu. Namun, secara pribadi, saya ingin dia ada di tim ini di Persija," kata Sudirman.
"Namun, kami juga belum tahu bagaimana keputusan di akhir musim nanti. Di mana pun Irfan berada, saya berharap dia bisa sukses," ia melanjutkan.
Pada laga tersebut, Macan Kemayoran sebetulnya sempat tertinggal. PSM berhasil membuka keunggulan lebih dulu lewat aksi individu Yakob Sayuri (15').
Akan tetapi, Persija sanggup bangkit dan mencetak tiga gol balasan lewat Makan Konate (34’), Irfan Jauhari (45’), dan Taufik Hidayat (59’).
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Pascaoperasi Lutut, Gelandang Bali United Absen hingga 9 Bulan
Hasil PSIS Semarang vs Persita: Dua Pemain Cetak Brace, Pendekar Cisadane Tahan Laskar Mahesa Jenar
Rahmad Darmawan Bersyukur Barito Putera Mulai Jauhi Zona Degradasi