- PT Liga Indonesia Baru (LIB) menargetkan turnamen pramusim dapat digelar sebelum lebaran.
- PT LIB ingin kompetisi Liga 1 dan Liga 2 dapat digelar secepatnya setelah lebaran.
- Jadwal pasti kompetisi bergantung pada izin yang diberikan kepolisian.
SKOR.id - PT Liga Indonesia Baru (LIB) menargetkan turnamen pramusim dapat digelar sebelum lebaran.
Hal ini karena PT LIB ingin kompetisi Liga 1 dan Liga 2 dapat digelar secepatnya setelah lebaran.
Menurut Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, jadwal pelaksanaan turnamen pramusim di bulan Ramadan bukan suatu masalah bagi klub-klub.
"Tidak apa-apa kalau bermain malam hari. Orang-orang senang juga bertanding setelah salat tarawih," kata Akhmad Hadian, dilansir dari Antara.
Namun semuanya sangat bergantung pada izin yang dikeluarkan kepolisian. Jika izin dapat segera keluar, turnamen pramusim pun dapat lekas digelar.
"Pada prinsipnya, yang penting ada izin dulu. Itu yang utama," ujar Akhmad.
"Andai izin lambat keluarnya, terlalu mepet waktunya untuk turnamen pramusim. Perkiraannya kompetisi pramusim berlangsung selama satu atau 1,5 bulan," Akhmad Hadian menambahkan.
Turnamen pramusim itu rencananya juga akan dioperatori oleh PT LIB.
Di lain pihak, PSSI akan berkomunikasi dan mengajukan surat permohonan izin keramaian kepada Polri.
"Mohon doanya mudah-mudahan bisa diproses dengan baik. Dan apabila kami sudah mengantongi izin, kami akan melakukan persiapan untuk klub menyongsong kompetisi itu berjalan," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Turnamen Pramusim Lainnya:
Robert Alberts Usulkan Jadwal Turnamen Pramusim dan Liga 1 2021
PSSI Rencanakan Turnamen Pramusim Sebelum Liga 1 2021 Bergulir
I Made Wirawan Berharap Ada Turnamen Pramusim sebelum Liga 1 2021 Digelar