- PSSI memastikan tidak menggelar Liga 1 Putri pada tahun ini.
- Namun untuk sepak bola putri, PSSI tetap menggelar Piala Pertiwi.
- Selain itu, PSSI memastikan tetap akan menyelenggarakan Elite Pro Academy dan Piala Soeratin pada 2021.
SKOR.id - PSSI memastikan tidak menggelar Liga 1 Putri pada tahun ini. Hal itu diungkapkan Sekjen PSSI, Yunus Nusi, dalam jumpa pers usai Kongres Biasa PSSI di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (29/5/2021).
Namun begitu, Yunus Nusi mengungkapkan ada turnamen sepak bola putri yang akan pihaknya gelar pada tahun ini.
"Liga 1 Putri tahun ini kami tiadakan, tapi Piala Pertiwi untuk tingkat Asprov akan kami mulai pada bulan Agustus 2021," kata Yunus Nusi, kepada wartawan.
Seperti diketahui, Liga 1 Putri baru saja mulai dihidupkan oleh PSSI pada 2019. Ketika itu, Persib Putri berhasil menjadi juara setelah menaklukkan Tira Persikabo dalam dua leg final (3-0 dan 3-1).
Kemudian pada 2020, kompetisi tersebut tidak bisa digelar akibat adanya pandemi Covid-19.
Kini, para pemain sepak bola putri masih harus bersabar lagi untuk bisa tampil di kompetisi tersebut. Kendati kemungkinan, para pemain yang pernah terlibat di Liga 1 Putri bakal ikut serta dalam ajang turnamen Piala Pertiwi.
Lebih lanjut, Yunus Nusi mengungkapkan berbagai agenda lainnya yang bakal dilakukan PSSI.
Di antaranya tetap menggelar kompetisi usia dini, yakni Elite Pro Academy dan Piala Soeratin.
"Untuk Elite Pro Academy akan digelar pada bulan Juli sampai Agustus 2021 untuk U-20, U-18, dan U-16," ujar Yunus.
"Kemudian Piala Soeratin U-17, U-15, dan U-13 akan kami mulai pada Agustus hingga Desember 2021," Yunus Nusi menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Sepak Bola Nasional Lainnya:
Bhayangkara FC dan Tira Persikabo Tidak Jadi Ubah Nama
Liga 1 2021-2022 Digelar dalam 6 Series, Kick-off 10 Juli