- Penyelenggaraan ajang Piala Dunia U-20 2021 dipastikan tetap bergulir sesuai jadwal dan rencana awal.
- PSSI menyampaikan kepastian itu saat menggelar rapat dengan FIFA guna membahas perkembangan persiapan Piala Dunia U-20 2021.
- Menurut jadwal, gelaran Piala Dunia U-20 2021 akan digelar pada 20 Mei hingga 12 Juni tahun depan.
SKOR.id - PSSI memastikan bahwa jadwal penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021 tidak akan mengalami perubahan meski ada pandemi virus corona.
Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita, menyebut bahwa hal itu juga telah disampaikan kepada FIFA.
Sebab, FIFA mengharuskan tuan rumah penyelenggara Piala Dunia U-20 2021 untuk terus menyampaikan perkembangan persiapan.
Berita Piala Dunia U-20 Lainnya: 8 Staf Kesekjenan PSSI Diberhentikan, Ada Anggota Tim Inti Panitia Piala Dunia U-20
"Sejauh ini jadwalnya tidak berubah, 20 Mei hingga 12 Juni tahun depan. Kami melaporkan kepada FIFA terkait persiapan berbagai bidang jelang pelaksanaan Piala Dunia U-20 2021," ujar Maaike Ira Puspita di laman resmi PSSI.
"Bidang-bidang tersebut yaitu bidang project management, communications and media relations, finance and administration, legal, marketing and sponsorship, travel, transportation and logistic, safety and security, operations, competitions, referee, broadcasting media and communications, dan lain-lain," ia menambahkan.
Laporan perkembangan itu disampaikan PSSI pada rapat virtual dengan perwakilan FIFA, Cristian Schmolzer, yang menjabat Men's Tournament Manager FIFA.
Selain Cristian Schmolzer, rapat virtual ini juga diikuti oleh Head of Youth Tournament FIFA, Roberto Grassi.
"Ini merupakan rapat berkala yang rutin kami lakukan untuk menyampaikan berbagai perkembangan persiapan Piala Dunia U-20 2021," ujar Ira.
Merespons laporan tersebut, Schmolszer menyambut baik perkembangan persiapan yang dilakukan PSSI untuk menggelar Piala Dunia U-20 2021.
FIFA berharap, PSSI segera mengirimkan anggaran kegiatan secepatnya. Sejauh ini FIFA mengapresiasi PSSI yang bekerja keras dalam mempersiapkan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021.
Berita Piala Dunia U-20 2021 Lainnya: Pesan Menpora Untuk Ketum PSSI Dalam Menatap Piala Dunia U-20 2021
"Kami juga mengirimkan update dan melaporkan perkembangan situasi terkini di Indonesia kepada FIFA," ujar Ira.
"FIFA menyambut baik tentang laporan kami, selanjutnya mereka akan terus melakukan korespondensi dan meeting bersama PSSI terkait persiapan Piala Dunia," ia menambahkan.