SKOR.id - PSM Makassar menambah amunisi lini depan untuk putaran kedua Liga 1 2024-2025. Mantan mesin gol Liga 2 pun merapat.
Dia adalah Matheus Silva, striker berdarah Brasil yang sudah tak asing bagi penikmat kasta kedua sepak bola tanah air.
Pemain 27 tahun itu pernah memperkuat dua klub Liga 2 dan selalu menjadi ujung tombak andalan.
Kiprah perdananya dimulai musim lalu bersama Nusantara United FC, di mana Matheus Silva muncul sebagai momok menakutkan bagi pertahanan lawan dengan gelontoran 14 gol.
Awal musim ini, dia pindah ke PSKC Cimahi. Namun, ketajaman bomber berpostur 1,93 meter itu tak berkurang.
Dalam 12 penampilan di Liga 2 2024-2025, Matheus Silva mampu menyumbang sembilan gol, ikut membawa Laskar Sangkuriang bersaing di papan atas Grup 1.
Performa apik tersebutlah yang membuat PSM Makassar kepincut dan memboyongnya naik level ke kasta tertinggi.
"Beri sambutan hangat untuk pemain baru kita asal Brasil, Matheus Silva," tulis PSM via media sosial, Senin (13/1/2025).
"Matheus siap menjadi juru gedor Pasukan Ramang untuk putaran kedua musim ini," mereka menambahkan.
Tak lama setelah resmi diumumkan, Matheus Silva pun langsung melakoni debutnya di Liga 1 2024-2025, yakni saat melawat ke markas Persis Solo.
Sayang, jebolan akademi FC Porto itu tak mendapat banyak waktu untuk memberi impresi positif. Matheus cuma main sekitar delapan menit sebagai pengganti di pengujung laga.
Sorotan justru jatuh ke sesama rekrutan anyar lini depan, Albertine Joao Pereira, yang mencetak gol tunggal kemenangan Juku Eja di Stadion Manahan.
Penyerang berjuluk Balotelli itu diperkenalkan sehari sebelum Matheus, dan langsung menjawab kepercayaan pelatih Bernardo Tavares.
Sebagai informasi, ini adalah petualangan perdana Balotelli di sepak bola Asia setelah menghabiskan sebagian besar kariernya di Portugal.
Namun, pemain berpaspor Guinea-Bissau itu sama sekali tidak kagok. Dia malah terlihat sudah padu dengan para pemain PSM lainnya di lapangan.
Dua striker anyar ini diharapkan bisa menambah variasi dan kedalaman lini depan PSM Makassar selama mengarungi putaran kedua Liga 1 2024-2025.
Maklum, manajemen Juku Eja baru saja melepas Adilson Silva sebagai pinjaman, dan tampaknya juga akan berpisah dengan penyerang asal Sudan Selatan, Tito Okello.
Bergabungnya Matheus Silva dan Balotelli juga akan meringankan beban Nermin Haljeta sebagai pendulang gol utama. Apalagi PSM juga masih bertarung di ajang kontinental, yakni ASEAN Club Championship 2024-2025.