SKOR.id - PSM Makassar bergerak cepat di bursa transfer paruh musim Liga 1 2023-2024. Jendela baru dibuka, mereka sudah menggaet dua pemain.
Terkini, manajemen PSM Makassar mengumumkan bergabungnya bek muda, Ifan Nanda Pratama, ke skuad Bernardo Tavares.
Dia datang dengan status pinjaman dari PSS Sleman, dengan durasi kontrak sampai akhir musim nanti.
Ifan Nanda, 22 tahun, akan menjadi tambahan berharga di lini belakang Juku Eja, yang memang kurang personel.
Meski masih muda, Ifan Nanda sudah punya pengalaman lumayan di Liga 1. Terutama, musim lalu, ketika PSS Sleman masih ditangani Seto Nurdiyantoro.
Dia tampil dalam 18 pertandingan Liga 1 2022-2023, 16 di antaranya starter.
Performa talenta kelahiran Kudus itu sama sekali tak buruk, bahkan dia sempat dipanggil ke pemusatan latihan Timnas U-22 Indonesia untuk SEA Games 2023.
Namun, musim ini Ifan Nanda kesulitan menembus tim utama Elang Jawa. Mulai era Marian Mihail hingga kini Bertrand Crasson, dia tak kunjung dapat menit bermain.
Inilah mengapa Ifan tak ragu menyambut tawaran PSM Makassar walaupun cuma sebagai pinjaman setengah musim.
Ifan Nanda merupakan pemain kedua yang bergabung dengan PSM Makassar di paruh musim Liga 1 2023-2024.
Sebelumnya, klub juga sudah mengumumkan kedatangan seorang striker asing berpaspor Amerika Serikat.
Dia bernama Victor Mansaray, datang untuk mengisi kuota pemain asing yang ditinggalkan Wiljan Pluim beberapa waktu lalu.
Namun, bukan tak mungkin kehadiran Victor bisa membuat satu di antara Everton Nascimento atau Adilson Silva dilepas PSM Makassar.
Victor Mansaray berusia 26 tahun, lahir di Sierra Leona pada 22 Februari 1997. Namun, sejak kecil dia pindah ke AS bersama keluarganya.
Di Negeri Paman Sam, penyerang serbabisa ini mengawali karier dari akademi Seattle Sounders, sebelum berpetualang ke klub lain macam FC Cincinnati dan Charleston Battery.
Pada 2019, Victor pertama kali menjajal sepak bola Asia Tenggara, yakni bersama klub Vietnam, Becamex Binh Duong.
Dia akan menetap di negara tersebut selama empat tahun, memperkuat tiga klub lainnya di V.League 1.
Terakhir, musim lalu, dia melesakkan sembilan gol dalam 15 penampilan bersama Ho Chi Minh City FC.
Kini, Victor Mansaray diharapkan bisa meningkatkan ketajaman lini depan PSM Makassar yang terasa kurang sepanjang putaran pertama.