- Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin Batola, mengakui bahwa timnya tak memiliki persiapan maksimal jelang Piala Menpora 2021.
- Selain hanya berlatih selama dua minggu, PSM Makassar tampil tanpa pemain asing dan sempat ditinggal sejumlah pemain bintangnya.
- Namun demikian, Syamsuddin tetap optimistis PSM Makassar bisa menghadapi persaingan ketat Grup B Piala Menpora 2021.
SKOR.id – Bisa dibilang, persiapan PSM Makassar untuk menghadapi turnamen Piala Menpora 2021 terbilang singkat.
Sebab, tim berjulukan Juku Eja itu hanya memiliki waktu persiapan selama dua pekan untuk berlatih. Bahkan, komposisi pemain juga hanya menggunakan pemain lokal.
Situasi ini diperparah dengan hengkangnya sejumlah pemain bintang PSM Makassar sebelum gelaran Piala Menpora 2021 dimulai.
Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin Batola, sebetulnya sudah menyadari minimnya kekuatan timnya di turnamen ini.
"Kami mempersiapkan tim ini selama dua minggu. Mungkin, semua tahu bahwa PSM datang ke Malang dengan materi pemain lokal," kata Syamsuddin pada sesi jumpa pers yang digelar Minggu (21/3/2021).
"Selain itu, tim kami ditambah pemain-pemain dari Papua. Bisa dibilang, persiapan kami juga cukup singkat," ia melanjutkan.
Meskipun dengan persiapan yang cukup singkat, Syamsuddin tetap optimistis anak asuhnya bisa tampil maksimal.
Ia juga mengakui bahwa lawan yang dihadapi cukup berkualitas. Oleh sebab itu, ia meminta para pemain untuk bekerja keras di dalam latihan maupun pertandingan.
Pada Piala Menpora 2021, PSM tergabung di Grup B bersama Persija Jakarta, Bhayangkara FC, dan Borneo FC.
Ketiga tim yang bakal dihadapi skuad Juku Eja memang memiliki materi pemain lebih oke.
Tak hanya itu, persiapan mereka juga terbilang cukup matang untuk menyambut turnamen pramusim ini.
Akan tetapi, Syamsuddin masih setia dengan optimismenya. Ia pun berpesan agar Zulkifli Syukur dan kawan-kawan bertanding tanpa rasa gentar.
"Saya tahu bahwa semua lawan-lawan kami memang berkualitas. Tapi, kami juga selalu optimistis bahwa setiap pertandingan akan berusaha kami menangkan," ujarnya.
"Kalaupun hasilnya berbeda, itu yang namanya keberuntungan. Saya selalu tekankan kepada pemain, hilangkan rasa takut dan fokus ke pertandingan," ia menambahkan.
Pada laga perdana Grup B Piala Menpora 2021, PSM Makassar bakal menghadapi Persija Jakarta.
Duel ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (22/3/2021) pukul 18.00 WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PSM Makassar Lainnya:
Ditinggal Rizky Pellu, PSM Makassar Tenang karena Punya Banyak Opsi Pengganti
Rizky Pellu Tinggalkan PSM Makassar untuk Petualangan Baru
Juru Taktik PSM Makassar Sambut Positif Rumor Bergabungnya Boaz Solossa