- Berikut Skor.id menyajikan prediksi dan link live streaming PSIS Semarang vs Persebaya.
- PSIS Semarang punya ambisi untuk memutus rantai hasil buruknya di Liga 1 2021-2022, walau harus melawan Persebaya Surabaya.
- Persebaya masih menjadi tim kuat karena performa impresif Taisei Marukawa di Liga 1 2021-2022.
SKOR.id – PSIS Semarang menyadari sepenuhnya bahwa duel melawan Persebaya Surabaya pada pekan ke-22 Liga 1 2021-2022 bakal menjadi laga yang sulit.
Menurut jadwal, duel antara PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya ini akan digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Kota Denpasar, Rabu (2/2/2022) malam.
Skuad Mahesa Jenar, julukan PSIS, jelas mengincar poin penuh pada laga ini. Sebab, mereka baru saja melewati dua laga yang hasilnya kurang memuaskan.
Setelah menang lawan Persiraja Banda Aceh (1-0), PSIS harus berbagi poin dengan Arema FC (0-0) dan dijegal Madura United (1-2).
Dua laga beruntun tanpa kemenangan ini harus segera diakhiri oleh PSIS. Sebab, mereka butuh tambahan tiga poin untuk kembali bersaing di papan atas.
Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic menyebut bahwa timnya sudah mengantongi peta kekuatan tim berjulukan Bajul Ijo tersebut.
“Besok, itu pertandingan yang tidak akan berjalan mudah. Persebaya adalah tim bagus, permainannya sangat cepat dan distribusi bolanya bagus,” kata Dragan, Selasa (1/2/2022).
“Pemainnya juga memiliki teknik tinggi, transisi mereka juga bagus. Namun, kami telah menyiapkan tim semaksimal mungkin."
"Yang penting, kami konsentrasi penuh, fokus, dan jangan sampai lengah,” ia melanjutkan.
Sementara itu, Persebaya Surabaya juga dipastikan tak akan menyerahkan tiga poin begitu saja kepada anak asuh Dragan Djukanovic.
Sebab, mereka berambisi untuk melanjutkan tren positif seusai pada laga sebelumnya menang 1-0 atas PSS Sleman.
Tambahan tiga poin berarti penting bagi tim asuhan Aji Santoso. Mereka harus menjaga konsistensi untuk bisa bersaing di papan atas.
Salah satu kekuatan utama Persebaya pada kompetisi musim ini ialah tingkat produktivitas gol. Dari 21 laga, mereka sudah menjebol gawang lawan sebanyak 39 kali.
Angka ini menjadi yang tertinggi di antara seluruh kontestan Liga 1 2021-2022. Tim terdekat yang menyaingi mereka ialah Bali United yang sudah mencetak 31 gol.
Pemain yang akhir-akhir ini masih konsisten menjaringkan bola ke gawang lawan ialah Taisei Marukawa. Dari tiga laga terakhir, dia selalu mencetak satu gol.
Pesepak bola asal Jepang itu diprediksi masih akan menjadi kunci anak asuh Aji Santoso di sektor lini serang.
Sebab, selain memiliki ketajaman, Taisei Marukawa juga aktif menyumbang assist. Sejauh ini, Marukawa sudah mencatatkan tujuh assist dari total 20 penampilannya.
Jumlah itu mengantarkannya sebagai pencetak assist terbanyak sementara di Liga 1 2021-2022.
Selain itu, jumlah golnya juga fantastis, karena mencapai 12 dan mengantarkannya sebagai pencetak gol terbanyak keempat di Liga 1 2021-2022.
Prediksi Susunan Pemain
PSIS Semarang (4-2-3-1): Joko Ribowo; Taufik Hidayat, Wahyu Prasetyo, Wallace Costa, Frendy Saputra; Finky Pasamba, Flavio Beck Junior; Septian David Maulana, Jonathan Cantillana, Hari Nur Yulianto; Chevaughn Walsh
Pelatih: Dragan Djukanovic
Persebaya Surabaya (4-3-3): Andhika Ramadhani; Frank Sokoy, Alie Sesay, Arif Satria, Arizky Wahyu; Muhammad Hidayat, Alwi Slamat, Bruno Moreira; Arsenio Valpoort, Samsul Arif, Taisei Marukawa
Pelatih: Aji Santoso
5 Pertemuan Terakhir
3/10/2021 – Persebaya Surabaya 2-3 PSIS Semarang
20/9/2019 – PSIS Semarang 0-4 Persebaya Surabaya
30/5/2019 – Persebaya Surabaya 1-1 PSIS Semarang
8/12/2018 – Persebaya Surabaya 1-0 PSIS Semarang
22/7/2018 – PSIS Semarang 1-0 Persebaya Surabaya
Prediksi Skor.id:
PSIS Semarang 0-1 Persebaya Surabaya
Link Live Streaming PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Tanpa Tujuh Pemain Inti, Persebaya Akui Kewalahan Hadapi PSS Sleman
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: MoTM dan Rating Pemain Persib vs Persikabo